Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Momen Zulhas Menitikkan Air Mata di Depan Jokowi: Terima Kasih Pak

Mendag Zulkifli Hasan (Zulhas) menyampaikan pesan haru kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang bakal memasuki masa purnabakti pada 20 Oktober 2024.
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau Zulhas dalam acara Trade Expo Indonesia ke-39 di Hall Nusantara ICE BSD City, Tangerang, Rabu (9/10/2024) - Youtube Setpres.
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan atau Zulhas dalam acara Trade Expo Indonesia ke-39 di Hall Nusantara ICE BSD City, Tangerang, Rabu (9/10/2024) - Youtube Setpres.

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan menyampaikan pesan haru mengingat tinggal 11 hari menjelang Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal memasuki masa purnabakti pada 20 Oktober 2024.

Pesan tersebut disampaikan Zulhas di hadapan Presiden Jokowi dalam acara Trade Expo Indonesia ke-39 di Hall Nusantara ICE BSD City, Tangerang, Rabu (9/10/2024). 

“Banyak sekali yang sudah Bapak lakukan untuk Indonesia. Oleh karena itu kami semua mengucapkan terima kasih pada bapak Presiden,” kata Zulhas.

Dia mengatakan bahwa Presiden Jokowi dalam 10 tahun masa pemerintahannya telah menjalankan roda pemerintahan dengan baik. Bahkan, melancarkan kebijakan-kebijakan strategis. Misalnya, dalam menjaga Tanah Air dalam gempuran Covid-19.

Tak hanya itu, dia pun menilai bahwa dari sisi transportasi dan pariwisata, pembangunan di sektor ini terus berjalan dengan baik dan saling memiliki sumbangsih dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi. 

“Transportasi mulai dari zaman Bung Karno tak selesai, sekarang tembus Jakarta—Surabaya, Lampung sampai Aceh, bapak bangun pusat-pusat wisata, Komodo, Danau Toba, Mandalika,” ucapnya.

Dia mengatakan bahwa pertumbuhan ekonomi dalam masa kepemimpinan Presiden Ke-7 RI itu berjalan stabil dengan rata-rata lebih dari 5%, serta inflasi yang terkendali. Termasuk kinerja perdagangan yang diklaim Zulhas mengalami surplus dalam52 berturut-turut. 

“Terus-terusan surplus, 52 bulan bapak. Insya Allah peralihan pemerintahan menurut saya ini yang terbaik Insya Allah ini yang terbaik,” imbuhnya.

Kendati demikian, Zulhas menekankan bahwa selaku manusia yang tentunya tidak sempurna, maka termasuk dalam perjalanan pemerintahan Jokowi. Namun, dia menilai bahwa sejauh ini Kepala Negara asal Surakarta itu selalu berusaha untuk membawa Indonesia kea rah yang lebih baik.

“Doa kami bawa presiden Bapak selalu sehat dan kami percaya kami yakin di manapun bapak pasti akan memberikan terbaik untuk Indonesia. Saya kira demikian kalau diteruskan saya kelihatannya gagah pintar ngomong, tetapi kalau diteruskan saya juga cepat keluar air mata bapak,” pungkas Zulhas.

Untuk diketahui, pameran dagang atau Trade Expo Indonesia (TEI) kembali digelar pada tahun ini. Acara ini diselenggarakan pada 9—12 Oktober 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Bumi Serpong Damai (BSD), Kabupaten Tangerang, Banten.

Sebanyak 1.460 peserta pameran (exhibitor) berpartisipasi dalam TEI. Jumlah tersebut telah melampaui target yang ditetapkan Kementerian Perdagangan sebanyak 1.000 peserta pameran.

Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag, Mardyana Listyowati, mengungkapkan, banyaknya peserta pameran kali ini menunjukkan antusiasme para pelaku usaha Indonesia dalam menyambut pembeli (buyer) mancanegara.

“Per 6 Oktober 2024, kami mencatat telah ada 1.460 peserta pameran yang mendaftar untuk ikut serta pada TEI ke-39. Jumlah ini meningkat 18,3 persen dibanding peserta tahun sebelumnya, yaitu 1.234 peserta dan telah melampaui target kami yang sebesar 1.000 peserta,” ujar Mardyana.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper