Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jokowi Bakal Resmikan Smelter Freeport, Amman, & Inalum-Antam Pekan Depan

Presiden Jokowi rencananya akan meresmikan smelter Freeport, Amman Mineral, dan milik konsorsium Inalum-Antam pekan depan.
Progres konstruksi smelter konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia di  Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE, Gresik, Jawa Timur, Rabu (29/3/2023)/Bisnis-Denis Riantiza Meilanova
Progres konstruksi smelter konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) JIIPE, Gresik, Jawa Timur, Rabu (29/3/2023)/Bisnis-Denis Riantiza Meilanova

Bisnis.com, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa terdapat tiga smelter di Indonesia yang akan diresmikan oleh pemerintah dan bakal beroperasi pada minggu depan.

Orang nomor satu di Indonesia itu memerinci ketiga smelter yang bakal beroperasi bakal mendorong visi pemerintah dalam mencapai hilirisasi tembaga dan bauksit.

Adapun, tiga smelter itu adalah smelter tembaga milik PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMN) di Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan smelter tembaga PT Freeport Indonesia di Gresik, Jawa Timur.

"Minggu depan ada dua smelter besar yang investasinya kurang lebih Rp50—Rp60 triliun sudah beroperasi, yaitu Amman di Sumbawa, dan Freeport di Gresik," kata Jokowi saat meresmikan Pembukaan Kongres Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) XXII dan Seminar Nasional, di Surakarta, Jawa Tengah, Kamis (19/9/2024).

Tak terbatas di tembaga, kata Jokowi, pemerintah juga masih gencar untuk mendorong agenda hilirisasi bauksit dengan adanya penambahan satu smelter lagi bauksit di Mempawah, Kalimantan Barat.

"Hilirisasi bauksit sudah jadi yang satu di Bintan, kemudian minggu depan saya juga akan resmikan di Mempawah, Kalimantan Barat. Jadi ada dua. Dari sini nanti akan jadi, yang Mempawah ini miliknya BUMN akan jadi aluminium untuk velg mobil, body pesawat, semuanya," pungkas Jokowi.

Smelter itu merupakan bagian dari proyek strategis nasional (PSN) dan akan dioperasikan oleh joint venture dua BUMN, yaitu PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) dan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang membangun Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR) Phase 1 di Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper