Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Fase 1 dan 2 LRT Bali Ditarget Rampung Kuartal II/2028

Proyek Bali Urban Subway atau LRT Bali memiliki empat fase pengembangan. Fase 1 dan 2 ditargetkan selesai pada kuartal II/2024.
Rangkaian kereta api ringan atau Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek melintas di Kawasan Dukuh Atas, Jakarta, Kamis (14/3/2024). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Rangkaian kereta api ringan atau Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek melintas di Kawasan Dukuh Atas, Jakarta, Kamis (14/3/2024). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Proyek Bali Urban Subway atau LRT Bali memiliki empat fase pengembangan. Fase 1 dan 2 ditargetkan selesai pada kuartal II/2024. 

Proyek yang memakan investasi hingga US$20 miliar atau setara Rp309,72 triliun (kurs Rp15.497) akan dibangun dalam empat fase. 

Fase pertama dengan rute Bandara I Gusti Ngurah Rai - Kuta Sentral Parkir - Seminyak - Berawa - Cemagi sepanjang 16 kilometer. Kemudian fase kedua yaitu Bandara I Gusti Ngurah Rai - Jimbaran - Unud - Nusa Dua yang sepanjang 13,5 kilometer. 

Selanjutnya fase ketiga dengan Kuta Sentral Parkir - Sesetan - Renon - Sanur yang masih dalam tahap studi kelayakan. Kemudian fase keempat dengan rute Renon - Sukawati - Ubud yang juga masih dalam tahap studi kelayakan. 

Proyek ini merupakan inisiasi oleh Pemerintah Provinsi Bali yang ditindaklanjuti oleh PT Sarana Bali Dwipa Jaya yang berkolaborasi dengan PT Bumi Indah Prima untuk membangun sarana angkutan umum massal berbasis kereta di Pulau Bali.

Direktur Utama Sarana Bali Dwipa Jaya Ari Askhara mengatakan pembangunan fase Bandara Ngurah Rai ke Kuta Sentral Parkir ditambah keseluruhan Fase 2 diharapkan dapat selesai pada akhir kuartal II/2028. 

“Dan untuk keseluruhan fase 1 dan fase 2 akan beroperasi penuh pada akhir 2031,” kata Ari dalam keterangan resmi. 

Adapun fase 1 dan 2 tersebut memakan nilai investasi hingga US$10,8 miliar atau setara Rp167 triliun. 

Adapun Fase 1 memang diperkirakan akan lebih lambat dikarenakan kondisi bawah tanahnya adalah berbatu keras.

Sementara itu, fase 2 kondisi tanah adalah kapur atau aluvial sehingga akan lebih cepat dan mudah proses pengeborannya. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Artha Adventy

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper