Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Intiland Groundbreaking 3 Proyek di IKN, Investasi Rp2,6 Triliun!

Intiland Development (DILD) melaksanakan groundbreaking tiga proyek di Ibu Kota Nusantara (IKN) dengan total investasi Rp2,6 triliun.
Karyawati beraktivitas di kantor PT Intiland Development Tbk. di Jakarta, Rabu (20/7/2022). Bisnis/Arief Hermawan P
Karyawati beraktivitas di kantor PT Intiland Development Tbk. di Jakarta, Rabu (20/7/2022). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA – PT Intiland Development Tbk. (DILD) melaksanakan peletakan batu pertama atau groundbreaking tiga proyek investasi di Ibu Kota Nusantara (IKN) senilai Rp2,6 triliun pada Senin, (12/8/2024).

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sambutannya menjelaskan bahwa tiga proyek Intiland tersebut bakal dibangun di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) 1B. Di mana, tiga proyek tersebut bakal meliputi pengembangan kawasan mixed used mulai dari hunian hingga area komersil.

“Visinya adalah membangun kota yang bangunannya green building dan mengutamakan pejalan kaki, sehingga nanti akan dibangun pedestrian atau trotoar yang dapat mengakomodasi para pejalan kaki dengan aman,” ujar Presiden Jokowi dalam acara groundbreaking  Senin (12/8/2024).

Secara lebih terperinci tiga proyek unggulan yang akan dibangun tersebut di antaranya yakni Grand Whiz Nusantara yang merupakan pengembangan kawasan mixed-use di lahan seluas 0,72 hektare dengan fasilitas hotel, serviced apartment, area ritel, pusat olahraga, dan food and beverage. 

Kedua, pembangunan Nusantara Quarter, Transit-Oriented Development (TOD) di lahan seluas 6,7 hektare yang bakal mengintegrasikan hunian, perkantoran, dan area komersil dengan akses transportasi publik.  

Ketiga, pembangunan Royale Nusantara Golf Resort & Residence, kawasan hunian dengan lapangan golf internasional seluas 200 hektare yang menawarkan hunian eksklusif dengan akses terpadu ke transportasi publik dan area hijau. 

Berkaitan dengan hal tersebut, Menteri PUPR sekaligus Plt. Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono mengatakan, komitmen investasi yang dikucurkan DILD diharapkan bakal memantik kepercayaan para investor lain. 

Pada saat yang sama, Basuki juga menekankan agar para calon investor tak ragu untuk turut serta berinvestasi di Ibu Kota Nusantara. 

"Kami berharap tidak ada alasan lagi bagi para investor untuk tidak percaya dengan pemerintah dan tidak percaya untuk berinvestasi di Nusantara, sehingga pembangunan Nusantara kami lakukan bersama para investor, tidak hanya dengan APBN," jelasnya. 

Sementara itu, Komisaris Utama Intiland, Sofyan A. Djalil memastikan pihaknya bakal berkomitmen untuk menerapkan standar tertinggi dalam setiap proyeknya.

Dia juga berharap, ketiga proyek yang digagas oleh DILD akan menjadi model pembangunan properti yang inovatif dan ramah lingkungan serta memberikan nilai tambah bagi penghuni dan masyarakat sekitar. 

“Menjadi kehormatan bagi Intiland dan mitra strategis kami untuk berkontribusi dalam pembangunan Ibu Kota Nusantara. Proyek ini akan menjadi tonggak sejarah bagi negara dan memberikan manfaat luas bagi masyarakat Indonesia,” pungkas Sofyan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper