Bisnis.com, JAKARTA - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) menargetkan akan menggaet investor potensial dari pameran perdagangan dan industri terbesar di dunia, yakni Hannover Messe yang dilaksanakan di Jerman pada 22-25 April 2024.
Sekretaris Otorita IKN Achmad Jaka Santos Adiwijaya menuturkan bahwa ini adalah tahun kedua OIKN turut berkontribusi di Hannover Messe.
Tak hanya memamerkan progres pembangunan dan investasi di IKN saat ini, Otorita IKN juga menargetkan penjajakan investor potensial baru. Hal ini merupakan langkah lanjutan dari partisipasi Otorita IKN dalam Hannover Messe tahun sebelumnya.
"Selain untuk menindaklanjuti pertemuan dengan beberapa investor potensial pada Hannover Messe tahun lalu, kali ini kami juga akan menjajaki potensi kerja sama dengan sejumlah investor terkait teknologi yang tepat di bidang transportasi dan lingkungan," tuturnya dalam keterangan resmi, Rabu (24/4/2024).
Jaka optimistis, pihaknya dapat menggaet investor baru pada dua sektor tersebut. Pasalnya, IKN yang memiliki konsep sebagai Smart Sustainable Forest City sangatlah relevan dengan tema Hannover Messe tahun ini yang berkenaan dengan transisi energi.
"Ini momen yang tepat untuk kami memaksimalkan peluang kerja sama dengan investor yang dapat mendukung konsep IKN," imbuh Jaka.
Baca Juga
OIKN memang belakangan tengah gencar mencari calon investor pada sektor transportasi ramah lingkungan seiring dengan makin dekatnya rencana pemindahan IKN tahap 1 pada 17 Agustus 2024.
Terbaru, pemerintah dikabarkan bakal mengembangkan kereta tanpa rel di IKN yang rencananya akan mulai dilakukan uji coba pada tahun ini.
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN Danis H. Sumadilaga menyebut, pembangunan autonomous rail transit (ART) di IKN itu bakal dilakukan dengan koordinasi dengan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"Jadi itu rencananya Kementerian Perhubungan yang membuat namanya ART. Jadi, ini kereta tidak pakai supir dan relnya bukan rel fisik, tapi magnet atau pakai sensor. Kita diminta menemani Kemenhub karena nanti akan lewat jalan yang sedang kita siapkan," jelas Danis.
Danis mengungkap, uji coba pembangunan kereta tanpa rel tersebut juga akan dilakukan dalam waktu dekat. Proses uji coba rencananya bakal dilakukan di area Sumbu Kebangsaan Barat IKN. Nantinya, proses uji coba akan dilakukan pada trase sepanjang 4 hingga 5 kilometer (km).
Rencana uji coba kereta tanpa rel ini merupakan oleh-oleh usai Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam kunjungan kerjanya ke China pada Januari 2024, telah bertemu Menteri Transportasi yakni Li Xiaopeng membahas kerja sama lanjutan pembangunan transportasi massal kereta api di IKN.
Tak hanya bertemu dengan Menteri Transportasi China, Budi juga diketahui bertemu dengan sejumlah pimpinan China Railway Rolling Stock Corporation (CRRC) untuk membahas kelanjutan kerja sama pembangunan kereta api ART di IKN.