Bisnis.com, JAKARTA - Rekayasa lalu lintas one way dan contraflow di Jalan Tol Trans Jawa mulai berlaku lebih awal. Hal ini lantaran antrean kendaraan yang semakin mengular dari mulai KM 20 Bekasi Timur hingga KM 47 arah Karawang.
Berdasarkan laporan Jasamarga, Sabtu (6/4/2024) sejak pukul 07.17 WIB lalu lintas di Jalan Layang MBZ Bekasi Barat KM 13 mulai dipadati kendaraan ke arah Cikampek.
"Pukul 07.12 WIB Cikampek KM 72 - GT Kalikangkung KM 414 DIBERLAKUKAN SATU ARAH (ONE WAY). Khusus Kendaraan yang menuju arah Semarang," tulis Jasamarga melalui akun resmi X nya.
Adapun, rekayasa lalin one way dari KM 72 Cikampek (Jalan Tol Cipali) hingga KM 424 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang telah berlaku sejak malam Jumat, (5/4/2024) pukul 21.50 WIB.
Pemberlakuan one way diputuskan setelah memastikan lajur sebaliknya (arah barat) telah steril sehingga tidak ada pengguna jalan yang terjebak dalam perjalanan menuju arah barat Jalan Tol Trans Jawa dari Semarang hingga Cikampek.
Dengan diberlakukannya One Way dari KM 72 Cikampek, pengguna jalan dari arah Cikampek yang menuju Jakarta masih bisa mengakses GT Cikampek dan GT Cikampek Utama untuk menuju arah Jakarta.
Baca Juga
Hingga saat ini, Jalan Tol Jakarta-Cikampek maupun Jalan Layang MBZ yang menuju arah timur/Jalan Tol Trans Jawa terpantau padat dan sejak pukul 07.12 WIB telah diberlakukan _contraflow_ 2 lajur arah Cikampek dari KM 47 s.d KM 70.
"Pukul 07.12 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 47 - Cikampek KM 70 DIBERLAKUKAN LAJUR CONTRAFLOW/kanan, harap tertib di antrian," unggahnya.