Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Holding Pertambangan Dorong Daerah Bisa Dongkrak Pendapatan per-Kapita

Mining Industry Indonesia terus menjaga kesinambungan bisnis sembari meningkatkan pendapatan per kapita di tiap daerah.
Kegiatan operasional pertambangan anggota MIND ID./mind.id
Kegiatan operasional pertambangan anggota MIND ID./mind.id

Bisnis.com, JAKARTA — BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID atau Mining Industry Indonesia terus menjaga kesinambungan bisnis sembari meningkatkan pendapatan per kapita di tiap daerah. 

Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf menyebut pihaknya turut mendukung program pemerintah nasional dan lokal sebagai katalis pembangunan. 

“Kami juga mendorong kemitraan multi pihak dengan pemangku kepentingan terkait,” ujarnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (20/1/2024). 

Hal ini tercermin, kala sejumlah anggota Grup MIND ID menggelontorkan siasat untuk memberdayakan masyarakat lokal. Upaya tersebut juga merupakan perwujudan dari Noble Purpose MIND ID yakni 'We explore natural resources for civilization, prosperity and a brighter future'.

Tercatat, sejumlah anggota Grup MIND ID menjalankan praktik perusahaan tambang berkelanjutan, khususnya dengan memberikan nilai tambah pada warga sekitar area tambang untuk lebih berdaya secara ekonomi.

Seperti, PT Bukit Asam Tbk., (PTBA) yang memberdayakan ibu-ibu rumah tangga di Desa Sirau Pulau, Kecamatan Merapi Timur, Kabupaten Lahat, lewat pembudidayaan jamur tiram pada 2023 silam. 

Tak hanya itu, anggota Grup MIND ID, PT Timah Tbk., memberdayakan perekonomian warga lewat program pinjaman usaha melalui Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK) PT Timah Tbk.

Sebagaimana diketahui, program ini berhasil mendorong salah satu pelaku usaha pangkalan gas elpiji 3 kilogram. 

Sang pemilik pangkalan gas Sueb Haris mengatakan semula usahanya yakni menyalurkan minyak tanah, tapi ketika ada kebijakan pemerintah berupa konversi minyak tanah menjadi gas, usahanya berubah menjadi pangkalan elpiji 3 kilogram. Pangkalan tersebut berlokasi di Kampong Arab 1, Kecamatan Manggar, Belitung Timur. 

Haris mengatakan usaha jualan gas 3 kilogram tersebut mulai berkembang dan maju berkat bantuan PUMK PT Timah Tbk. Dia memanfaatkan penyediaan bantuan modal dari PUMK untuk mengembangkan usahanya berjualan gas elpiji 3 kilogram. 

Selain itu, anggota Grup MIND ID, PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) juga berkolaborasi dalam memajukan perekonomian warga sekitar operasional perusahaan dalam hal pemanfaatan limbah. 

"Program pemanfaat limbah perusahaan tersebut saling silang memberikan manfaat baik bagi perusahaan ataupun masyarakat, selain manfaat lingkungan, program tersebut juga selaras dengan aspek lingkungan, ekonomi, dan sosial," tutupnya.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arlina Laras
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper