Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ciputra Group Peringkat ke-3, Perusahaan Real Estat Tepercaya di Dunia

Predikat tersebut berdasarkan hasil survei perusahaan media global Newsweek yang bekerja sama dengan perusahaan riset data global, Statista.
Ciputra Group/Bisnis.com
Ciputra Group/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – Ciputra Group berhasil menduduki peringkat ketiga perusahaan real estat yang paling tepercaya di tingkat global. Predikat tersebut berdasarkan hasil survei perusahaan media global Newsweek yang bekerja sama dengan perusahaan riset data global, Statista.

Adapun survei dilakukan terhadap 1.000 perusahaan dari 23 sektor industri di 21 negara. Utamanya perusahaan yang terdaftar di bursa saham dan berkantor pusat di salah satu negara target dengan pendapatan lebih dari US$500 juta atau setara Rp7,8 triliun. Survei yang melibatkan lebih dari 70.000 responden itu mengumpulkan 269.000 evaluasi terhadap perusahaan yang dipercaya responden sebagai pelanggan, investor, dan karyawan.

Penentuan perusahaan paling tepercaya di dunia dipilih berdasarkan pendekatan holistik untuk mengevaluasi kepercayaan. Adapun terdapat tiga pilar utama kepercayaan publik dipertimbangkan, meliputi pelanggan, investor, dan karyawan.

CEO Grup Ciputra sekaligus Direktur Utama PT Ciputra Development Tbk Candra Ciputra mengatakan salah satu satu pencapaian penting di tahun 2023 sebagai The 3rd World Most Trustworthy Companies kategori Real Estate & Housing versi Newsweek.

Pencapaian internasional ini merupakan salah satu milestone penting sekaligus menjadi kado indah bagi Grup Ciputra yang sedang memperingati HUT ke-42 di tahun ini. Ciputra Group meraih peringkat tertinggi kategori Real Estate & Housing di Asia.

“Kami bersyukur kepada Tuhan YME atas kepercayaan tersebut. Kami mengucapkan terima kasih karena di usia yang ke-42 ini, Grup Ciputra tetap menjadi top of mind dan mendapat kepercayaan dari publik. Prestasi ini diraih berkat kerja keras seluruh elemen Grup Ciputra serta dukungan dari para pemangku kepentingan mulai dari mitra bisnis, perbankan, konsumen, dan publik,” ujarnya, Kamis (23/11/2023).

Menurut Candra, pencapaian ini terus memacu Ciputra Group untuk terus menjadi perusahaan yang inovatif dan terpercaya sesuai amanat dan visi dari pendiri Ir. Ciputra.

Perusahaan akan menjaga kepercayaan tersebut dengan mengedepankan proses bisnis yang baik, sehat, dan menjadi korporasi yang memberikan manfaat bagi masyarakat.

Saat ini Grup Ciputra memiliki sejumlah strategi dan rencana untuk terus menjaga posisi sebagai salah satu market leader industri dan meningkatkan kepercayaan publik, antara lain menggencarkan peluncuran proyek dan klaster baru serta terlibat dalam proyek strategis nasional salah satunya Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Grup Ciputra akan memanfaatkan momentum insentif kebijakan PPN DTP (Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah) dengan meluncurkan proyek baru di berbagai daerah di Indonesia,” katanya.

Hingga saat ini Ciputra Grup telah mengelola 143 unit usaha dengan lokasi pengembangan tersebar di lebih 40 kota di Indonesia dan 3 kota di mancanegara. Unit usaha tersebut terdiri dari 71 kawasan residensial skala kota (township), 12 hotel dan budget hotel serta vila, 20 apartemen, 7 mal atau pusat perbelanjaan, 8 gedung perkantoran, 11 lembaga pendidikan mulai dari sekolah dasar hingga universitas, 5 rumah sakit dan klinik layanan kesehatan, 5 kawasan pergudangan, serta 5 sarana rekreasi dan olahraga.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper