Bisnis.com, JAKARTA – Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan bersama Muhaimin Iskandar (Anies-Cak Imin) mencanangkan visi misi kepemimpinannya, salah satunya menerapkan konsep APBN untuk 3 tahun.
Dalam poin kelima Visi, Misi, dan Program Anies & Muhaimin, pasangan AMIN tersebut mengusung konsep APBN yang tidak sebatas per tahun.
“Mendorong konsep Penganggaran Multi- Tahun, di mana APBN disusun untuk setidaknya tiga tahun kedepan dalam kerangka Medium Term Expenditure Framework untuk meningkatkan kepastian pendanaan sekaligus kehati-hatian fiskal,” tulisnya, dikutip Senin (23/10/2023).
Dengan demikian, APBN tahun terdekat disetujui oleh DPR dengan lampiran APBN dua tahun berikutnya.
Ekonom Center of Reform on Economics (Core) Indonesia Yusuf Rendy Manilet menilai meski bukan hal baru, nampaknya pasangan AMIN tersebut akan fokus terhadap konteks framework APBN dalam jangka menengah.
Menurutnya, hal yang mungkin yang sedikit membedakan dalam program tersebut adalah rencana APBN 2 tahun ke depan akan dilampirkan sebagai lampiran untuk rapat dengan DPR.
Baca Juga
“Saya pikir ini terobosan yang baik dalam konteks dia bisa memberikan gambaran terkait bagaimana arah kebijakan fiskal pemerintah dalam jangka waktu yang tidak hanya dibatasi satu tahun,” katanya, Senin (23/10/2023).
Yusuf menyampaikan bahwa dengan demikian dalam rapat bersama DPR nanti juga akan didiskusikan bagaimana framework dalam jangka waktu 2 tahun mendatang.
“Apakah asumsi yang dibangun terkait penerimaan dan belanja sudah cukup relevan dan dapat diterima berdasarkan analisis tertentu,” tambahnya.