Bisnis.com, JAKARTA - Berita penurunan kembali harga BBM di SPBU BP menjadi berita terpopuler di Kanal Ekonomi Bisnis.com.
Lalu, ada juga artikel mengenai penjajakan Bumi Resources (BUMI) dengan mitra potensial baru yang saat ini sedang memasuki tahap akhir.
Berikut daftar selengkapnya 5 berita terpopuler di Kanal Ekonomi Bisnis.com:
1. Baru Sehari Naik, Harga BBM di SPBU BP Hari Ini Kembali Turun
Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) milik BP-AKR merevisi penyesuaian harga produk bahan bakar minyaknya (BBM).
BP terpantau menurunkan kembali harga BBM-nya, setelah Rabu (1/3/2023) kemarin sempat menaikkan harga.
Baca Juga
Mengutip laman resmi BP Indonesia, Kamis (2/3/2023), harga BBM bernilai oktan 90 dengan merek BP 90 turun menjadi Rp13.850 per liter.
2. Bumi Resources (BUMI) Gandeng Investor Anyar Percepat Gasifikasi Batu Bara
Emiten tambang Grup Bakrie dan Salim, PT Bumi Resources Tbk. (BUMI) tengah menjajaki kerja sama anyar dengan mitra strategis lain untuk mempercepat proyek hilirisasi batu bara tahun ini.
Direktur BUMI Dileep Srivastava mengatakan pendekatan dengan mitra potensial anyar itu tengah memasuki tahap akhir.
Dileep berharap komitmen hilirisasi BUMI dapat segera direalisasikan setelah kerja sama anyar rampung tahun ini.
3. Belajar dari Meikarta, PUPR: Proyek Bisa Dipasarkan Setelah Konstruksi 20 Persen
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) merespons banyaknya kasus keterlambatan dan kegagalan pengembang dalam menyelesaikan proyek hunian vertikal, salah satunya Meikarta.
Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Supriyanto, mewanti-wanti pengembang untuk mulai memasarkan proyeknya jika pekerjaan konstruksi minimal mencapai 20 persen.
4. Usai Cuap-cuap 4 Jam, Elon Musk Gagal Memikat Investor Tesla
Saham Tesla Inc. anjlok pada perdagangan Kamis (2/3/2022) setelah CEO Elon Musk bersama timnya melakukan persentasi selama hampir empat jam dan gagal mengesankan investor yang menanti pengumuman tentang mobil listrik terjangkau.
Dilansir dari Reuters pada Kamis (2/3/2023), saham Tesla turun sekitar 7 persen.
Keputusan tersebut seiringan dengan rencana baru untuk memangkas biaya produksi hingga setengahnya, berinvestasi untuk pabrik baru di Meksiko, dan mendiskusikan inovasi perusahaan dalam mengelola operasinya.
5. Terungkap! Ini Tipe KRL Bekas Jepang yang Mau Diimpor KCI
PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) atau KAI Commuter berencana untuk mengimpor gerbong kereta rel listrik (KRL) bekas dari Jepang dalam rangka peremajaan armada.
PT KCI beralasan impor tersebut diperlukan untuk menggantikan rangkaian KRL yang akan dipensiunkan.
VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba menuturkan, total rangkaian KRL Jabodetabek yang akan dipensiunkan berjumlah 29 rangkaian kereta (trainset). Secara terperinci, 10 trainset akan dipensiunkan pada 2023 dan 19 lainnya menyusul pada 2024.