Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Adhi Karya Kebut Proyek Jalan Tol Solo-Kulon Progro dan Jalan Tol Yogya-Bawen

PT Adhi Karya (Persero) Tbk. mengebut penyelesaian Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo dan Jalan Tol Yogyakarta-Bawen.
Foto aerial proyek pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta Paket 1.1 di Kartasura, Jawa Tengah, Selasa (20/9/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Foto aerial proyek pembangunan Jalan Tol Solo-Yogyakarta Paket 1.1 di Kartasura, Jawa Tengah, Selasa (20/9/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA - PT Adhi Karya (Persero) Tbk. bakal mengebut penyelesaian Jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo dan Jalan Tol Yogyakarta-Bawen setelah mendapat penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp1,98 triliun.

Sekretaris Perusahaan Adhi Karya Farid Budiyanto mengungkap, bahwa PMN yang dikucurkan pemerintah akan difokuskan untik pengembangan bisnis perseroan dalam pembangunan proyek strategis nasional (PSN).

"Antara lain Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulon Progo dengan progres pekerjaan seksi 1.1 sebesar 43 persen, ditargetkan selesai di tahun 2023, proyek Tol Yogyakarta-Bawen dengan progres pekerjaan 5 persen, ditargetkan selesai pada 2024," katanya kepada Bisnis, Senin (31/10/2022).

PMN tersebut juga akan dialokasikan untuk penyelesaian SPAM Karian-Serpong (Timur). Adapun, progres proyek SPAM Karian-Serpong masih dalam tahap desain yang ditargetkan mulai konstruksi pada tahun depan.

"Ditargetkan selesai pada 2025," tukasnya.

Pencairan PMN saat ini masih menunggu Peraturan Presiden dan telah sudah masuk ke Sekretariat Negara untuk ditandatangani Presiden.

Jumlah dari PMN yang sudah masuk UU APBN 2022 adalah Rp1,98 triliun, dari dana itu digunakan untuk penyertaan jalan tol Solo-Yogyakarta senilai Rp1,4 triliun, lalu jalan tol Yogyakarta-Bawen sebesar Rp390 miliar, serta proyek SPAM Karian Rp185 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper