Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rajawali Nusindo Caplok Saham GIEB Indonesia

PT Rajawali Nusindo, anggota dari ID FOOD, telah melakukan akuisisi saham PT GIEB Indonesia sebesar 14,65 persen.
Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra. / Dok. Rajawali Nusindo
Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra. / Dok. Rajawali Nusindo

Bisnis.com, JAKARTA - Dalam rangka meningkatkan kinerja operasional perusahaan, PT Rajawali Nusindo, anggota dari ID FOOD, telah melakukan akuisisi saham PT GIEB Indonesia sebesar 14,65 persen atau sebanyak 340.940 lembar saham saat Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB).

Direktur Utama PT Rajawali Nusindo Iskak Putra mengatakan pembelian saham PT GIEB Indonesia ini diharapkan mampu memperluas produk-produk yang didistribusikan dan memberikan kontribusi untuk perkembangan bisnis pangan di wilayah Bali.

"Selain itu, perusahaan dapat meningkatkan peluang bisnis retail yang lebih besar di area Bali. Distribusi pangan yang merata dan terjangkau sangat penting untuk menjaga stabilitas pasokan," ujarnya, Jumat (14/10/2022).

Dia menyebut sebagai anak perusahaan BUMN Pangan ID FOOD, Rajawali Nusindo berkomitmen memasok pangan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat termasuk pemenuhan produk di beberapa titik wilayah Indonesia.

Saat ini, lanjut Iskak, perusahaan memiliki jaringan operasional sebanyak 43 cabang yang tersebar dari Aceh sampai Papua, didukung oleh lebih dari 700 tenaga penjual dan pemasaran serta memiliki pelanggan perusahaan dan bekerja sama dengan lebih dari 60 mitra kerja di dalam maupun di luar negeri.

"Rajawali Nusindo sebagai ujung tombak sales dan distribusi dari semua produk-produk yang dihasilkan Holding Pangan berperan sebagai aggregator dengan jaringan distribusi yang dimiliki," kata dia.

Iskak menambahkan, Rajawali Nusindo juga telah mencanangkan target pendapatan penjualan pada 2022 sebesar Rp4,5 triliun, meningkat sebesar 8,6 persen dari tahun lalu.

Menurutnya, kenaikan pendapatan penjualan dapat mendorong peningkatan perolehan laba setelah pajak perusahaan ditargetkan sebesar Rp126,6 miliar pada 2022 atau naik 16,6 persen dari 2021.

Untuk diketahui, usai adanya akuisisi ini, komposisi pemegang saham PT GIEB Indonesia menjadi PT RNI (Persero) sebesar 80,96 persen, PT Rajawali Nusindo 14,65 persen dan Masyarakat Bali 4,39 persen.

PT GIEB Indonesia termasuk bagian dari ID FOOD yang bergerak di bidang perdagangan dan distribusi. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, perusahaan ini memiliki lima kantor cabang, yakni di Denpasar, Tabanan, Klungkung, Singaraja, dan Gianyar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmi Yati
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper