Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Freeport Bakal Tambah Investasi Rp283,76 Triliun Hingga 2041

PT Freeport Indonesia (PTFI) mengalokasikan investasi tambahan senilai US$18,6 miliar terkait dengan pengembangan tambang dan hilirisasi tembaga untuk periode
Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) Tony Wenas (dua-kiri) bersama dengan Rektor ITS Mochamad Ashari (dua-kanan) menandatangani nota kesepahaman (MoU) disaksikan oleh Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (paling kiri) dan Chairman of the Board and CEO Freeport McMoRan Richard C. Adkerson (paling kanan)  di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Surabaya, Selasa (4/10/2022)/Nyoman Ary Wahyudi
Presiden Direktur PT Freeport Indonesia (PTFI) Tony Wenas (dua-kiri) bersama dengan Rektor ITS Mochamad Ashari (dua-kanan) menandatangani nota kesepahaman (MoU) disaksikan oleh Menteri Investasi Bahlil Lahadalia (paling kiri) dan Chairman of the Board and CEO Freeport McMoRan Richard C. Adkerson (paling kanan) di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Surabaya, Selasa (4/10/2022)/Nyoman Ary Wahyudi

Freeport Bakal Tambah Investasi Rp283,76 Triliun Sampai 2041

Bisnis.com, SURABAYA--PT Freeport Indonesia (PTFI) telah mengalokasikan investasi tambahan mencapai US$18,6 miliar atau setara dengan Rp283,76 triliun (kurs Rp15.256), terkait dengan pengembangan tambang dan hilirisasi tembaga milik perseroan untuk periode 2021 hingga 2041 mendatang. 

Chairman of the Board and CEO Freeport McMoRan Richard C. Adkerson mengatakan, alokasi tambahan itu dilakukan setelah cadangan bijih di operasi pertambangan PTFI saat ini dapat ditambang hingga 2052 mendatang. PTFI memperkirakan sumber daya bijih potensial untuk dikembangkan berada dikisaran 3 miliar ton. 

“Kami punya sumber daya yang begitu besar untuk 20 tahun mendatang, kami berencana untuk menghabiskan US$20 miliar lainnya termasuk US$3 miliar untuk Smelter Gresik,” kata Richard saat memberikan orasi ilmiah di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Selasa (4/10/2022). 

Seperti diketahui, total penanaman modal PTFI sepanjang 1973 hingga 2020 mencapai US$18 miliar atau setara dengan Rp274,6 triliun. Besaran investasi itu kembali dialokasikan untuk rencana kerja dua dekade berikutnya.
 
“Dengan makin luasnya operasi kami dan pasar tembaga yang positif kami pikir 20 tahun ke depan perkiraan total untuk manfaat langsung bagi negara mencapai US$80 miliar,” kata dia. 

Seperti diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi Widodo berpesan agar PTFI melakukan pengelolaan perusahaan dan operasional dengan baik karena efek ekonominya yang sangat besar.
 
Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke PTFI mengapresiasi pendapatan perusahaan yang mencapai US$7,5 miliar pada 2021 atau sekitar Rp105 triliun (estimasi kurs Rp14.000 per dolar AS). Dengan pendapatan yang begitu besar, PTFI memberikan kontribusi signifikan terhadap ekonomi Kabupaten Mimika, dan Papua secara umum. 

"PTFI memiliki kontribusi besar terhadap [ekonomi] Mimika. Sekitar 68 persen PDRB [produk domestik regional bruto] Mimika berasal dari PTFI. Selain itu, PTFI berkontribusi terhadap 34 persen PDRB Papua," ujarnya dalam acara Silaturahmi Karyawan PT Freeport Indonesia bersama Presiden RI di Tembagapura, Kab. Mimika, Rabu (31/8/2022).

Dia pun berpesan kepada Presiden Direktur PTFI Tony Wenas agar pengelolaan pertambangan dilakukan dengan sangat hati-hati. Jika kinerja PTFI turun, maka akan berdampak terhadap ekonomi Mimika dan juga Papua. 

"Titip ke Pak Tony, pengelolaan PTFI harus hati-hati. Ini tidak menyangkut Freeport saja, tetapi juga Mimika dan Papua. Kalau di sini turun [kinerjanya], maka [ekonomi] Papua bisa ikut turun," jelas Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper