Bisnis.com, SOLO - Berbagai merek bahan bakar minyak (BBM) mengalami kenaikan harga per September 2022 ini.
Pemerintah pun secara resmi telah menaikkan harga bbm subsidi dan nonsubsidi. Pertalite per liternya menjadi Rp10.000 dan Pertamax menjadi Rp14.500.
Kenaikan harga ini pun mulanya membuat masyarakat oleng ke bbm Vivo yang memiliki harga di bawah Pertamina.
Sayangnya hal tersebut tak berlangsung lama. PT Vivo Energy Indonesia menaikkan harga BBM jenis Revvo 89 menjadi Rp10.900 per liter.
Baca Juga
Hingga akhirnya Revvo 89 kembali naik di angka Rp11.600 per liter per 27 September 2022 ini.
Revvo 89 yang memiliki RON sama dengan Pertalite pun menjadi lebih mahal. Sedangkan BP-AKR menjadi bbm RPN 90 dengan harga paling tinggi yakni Rp14.890.
Berikut daftar harga BBM yang ada di SPBU Pertamina, Vivo, BP-AKR, dan Shell:
Pertamina
- Pertalite Rp10.000
- Pertamax Rp14.500
- Pertamax Turbo Rp15.900
- BioSolar Rp6.800
- DexLite Rp17.100
- Pertamina Dex Rp17.400
Vivo
- Revvo 89 Rp11.600
- Revvo 92 Rp15.400
- Revvo 95 Rp16.100
BP-AKR
- BP 90 Rp14.890
- BP 92 Rp14.990
- BP 95 Rp16.130
- BP Diesel Rp17.990
Shell
- Super Rp15.420
- V-Power Rp16.130
- V-Power Nitro+ Rp16.510
- V-Power Diesel Rp18.310