Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JNE Jawab Soal Viral Dugaan Pemendaman Bansos di Depok

PT Jalur Nugraha Ekakurir atau JNE memberikan jawaban atas viralnya dugaan keterlibatan oknum JNE atas pemendaman bantuan sosial atau bansos di Depok.
JNE Jawab Soal Viral Dugaan Pemendaman Bansos di Depok
JNE Jawab Soal Viral Dugaan Pemendaman Bansos di Depok

Bisnis.com, JAKARTA - PT Jalur Nugraha Ekakurir atau JNE memberikan jawaban atas viralnya dugaan keterlibatan oknum JNE atas pemendaman bantuan sosial atau bansos di Depok.

VP of Marketing JNE Eri Palgunadi menjelaskan dalam menjalankan bisnis JNE selalu mematuhi dan mengikuti peraturan yang berlaku serta selalu menjalankan standar operasi yang berlaku di perusahaan dengan sebaik mungkin. Eri pun menyanggah soal pemberitaan temuan beras bansos di Depok.

"Terkait dengan pemberitaan temuan beras bantuan sosial di Depok, tidak ada pelanggaran yang dilakukan, karena sudah melalui proses standar operasional penanganan barang yang rusak sesuai dengan perjanjian kerjasama yang telah disepakati dari kedua belah pihak," ujarnya melalui keterangan resmi, Minggu (31/7/2022).

Menueutnya, JNE selalu berkomitmen untuk mengikuti segala prosedur dan ketentuan hukum yang berlaku apabila diperlukan.

"Besar harapan kami penjelasan dan klarifikasi ini menjadi informasi bermanfaat agar tidak terjadi kesalahpahaman atas hal yang terjadi tersebut," tekannya.

Sebagai perusahaan yang didirikan sejak 1990 oleh Soeprapto Soeparno, JNE juga mengeklaim mengedepankan nilai-nilai berbagi, memberi, menyantuni dan saling menghargai serta menghormati seluruh pihak baik internal maupun eksternal perusahaan.

Sebagai perusahaan Nasional yang bergerak di bidang jasa kurir ekspres dan logistik, JNE juga berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pelanggan, masyarakat serta pemerintah. Oleh karena itu, kata dia, sebagai bentuk dukungan terhadap hal tersebut, JNE mendukung program Pemerintah dalam proses distribusi beras bantuan sosial yang diberikan kepada masyarakat bekerjasama dengan pihak terkait.

Seperti diketahui, beredar di media sosial, bantuan sosial atau Bansos Presiden Joko Widodo (Jokowi) diketahui ditemukan dikubur di lahan Serap Kota Depok, Jawa Barat.

Video viral tersebut diunggah akun instagram @AndreLi_48. Menurut Informasi dari unggahan tersebut, bansos Jokowi dikubur di wilayah Depok diduga oleh oknum PT. JNE.

Menurut unggahan tersebut, bansos Presiden diketahui oleh ahli waris Muhamad Rudi Samin di lahannya di Depok. Setelah tiga hari dilakukan penggalian akhirnya ditemukan sembako berupa beras bantuan presiden, beras bantuan yang semestinya disalurkan ke masyarakat. Beras ini mestinya disalurkan ke masyarakat pada tahun 2020, namun oknum yang tidak bertanggungjawab atau ditanam.

Lokasinya tepat berada di depan gudang JNE Expres Depok, menurut infoprmasi ada keterlibatan oknum JNE demikian dikatakan Rudi Samin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper