Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tol Cisumdawu Ruas Cileunyi-Pamulihan Sudah Bisa Dilewati Masyarakat, Tarifnya Masih Gratis

Masyarakat sudah bisa melewati Jalan Tol Cileunyi–Sumedang–Dawuan (Cisumdawu) Seksi 1 Cileunyi–Pamulihan sepanjang 11,45 kilometer secara gratis mulai hari ini.
Foto aerial proyek pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di kawasan Rancakalong, Sumedang, Jawa Barat, Selasa (30/5)./Antara-Fahrul Jayadiputra
Foto aerial proyek pembangunan jalan tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di kawasan Rancakalong, Sumedang, Jawa Barat, Selasa (30/5)./Antara-Fahrul Jayadiputra

Bisnis.com, JAKARTA – Masyarakat sudah bisa melewati Jalan Tol Cileunyi–Sumedang–Dawuan (Cisumdawu) Seksi 1 Cileunyi–Pamulihan sepanjang 11,45 kilometer secara gratis mulai hari ini.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit mengatakan bahwa Jalan Tol Cisumdawu Seksi 1 Cileunyi–Pamulihan akan beroperasi tanpa tarif alias gratis selama 2 minggu.

“Pak Dirjen Bina Marga juga telah menerbitkan sertifikat layak operasi pada 21 Januari 2022. Karena itu, kami merencanakan untuk membuka pengoperasian Cisumdawu Seksi 1 ini. Insyaallah nanti jam 15.00 WIB kami open traffic. Untuk tap in-nya nanti sore atau besok pagi,” ujarnya dalam konferensi pers, Senin (24/1/2022).

Terkait dengan tarif, dia menyebut, sudah ada Surat Keputusan (SK) Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) yang ditetapkan untuk tol Cisumdawu. Rencananya, tarif bakal dipatok Rp1.000 per kilometer (km).

“Penarifan juga sudah dimintakan SK ke Menteri PUPR, dan akan diberlakukan gratis selama 2 minggu. Tarifnya Rp1.000 per km. Seperti biasa, kami juga akan meminta badan usaha untuk melakukan sosialisasi ke masyarakat,” ujarnya.

Danang menuturkan, tarif Jalan Tol Cisumdawu Seksi 1 yang ditetapkan yaitu untuk Golongan 1 sebesar Rp1.000 per km, Golongan 2 dan 3 sebesar Rp1.500 per km, serta Golongan 4 dan 5 senilai Rp2.000 per km.

Jalan Tol Cisumdawu sendiri dibangun dengan nilai investasi sebesar Rp8,41 triliun. Keberadaan jalan tol itu diharapkan bisa meningkatkan aksesibilitas masyarakat dalam mendukung kelancaran lalu lintas kendaraan.

Jalan Tol Cisumdawu Seksi 1 dan Seksi 2 sepanjang 28,5 km yang dibangun oleh pemerintah terbagi menjadi ruas Cileunyi–Pamulihan sepanjang 11,45 km, dan Pamulihan–Sumedang 17,05 km.

Kemudian Seksi III, IV, V, VI dikerjakan oleh Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) PT Citra Karya Jabar Tol sepanjang 33,21 km.

Saat ini, progres konstruksi Seksi III Sumedang–Cimalaka (4,05 km) sudah 100 persen rampung, dan konstruksi Seksi IV Cimalaka–Legok (8,20 km) telah mencapai 18,97 persen.

Selanjutnya, Seksi V A&B Legok–Ujung Jaya (14,9 km) konstruksi sudah 25,86 persen dan 48,83 persen. Seksi VI A&B Ujung Jaya–Dawuan (6,06 km) sudah berjalan 81,78 persen dan 93,30 persen.

Kemudian, untuk Junction Dawuan yang terkoneksi dengan Jalan Tol Cipali progresnya sudah mencapai 91,72 persen, dan secara keseluruhan ditargetkan akan selesai konstruksinya pada pertengahan 2022.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yanita Petriella
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper