Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Informa Kini Jual Produk KELS

PT Home Center Indonesia atau lebih dikenal dengan merek Informa, meluncurkan KELS yang merupakan brand penyedia peralatan elektronik rumah tangga untuk gaya hidup modern.
Produk KELS./Istimewa
Produk KELS./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Home Center Indonesia atau lebih dikenal dengan merek Informa, meluncurkan KELS yang merupakan brand penyedia peralatan elektronik rumah tangga untuk gaya hidup modern.

Business Operation Director PT Home Center Indonesia Daniel Trisno mengatakan bahwa masyarakat tinggal lebih lama di rumah selama pandemi. Pandemi juga membuat masyarakat melakukan lebih banyak kegiatan di rumah, seperti memasak dan bersih-bersih, sehingga membuat permintaan terhadap produk elektronik rumah tangga meningkat.

Berdasarkan survey yang dilakukan oleh MarkPlus Inc, produk elektronik menjadi salah satu yang banyak diburu oleh masyarakat, dengan porsi mencapai 26 persen dari total responden.

Hal itu juga senada dengan penjualan produk home appliances di Informa yang mengalami peningkatan selama masa pandemi.

“Kami berupaya memenuhi kebutuhan yang tinggi terhadap produk elektronik rumah tangga saat ini. Di samping itu, kami juga memiliki komitmen membantu masyarakat Indonesia agar dapat menciptakan hunian ideal yang mendukung di masa kebiasaan baru,” ujarnya dalam konferensi pers, Rabu (13/10/2021).

Home Center Indonesia pun menghadirkan inovasi melalui pengembangan produk, dengan meluncurkan brand KELS sebagai one stop solutions untuk memenuhi kebutuhan perlengkapan rumah tangga modern.

“Informa menyediakan furnitur dan aksesoris, sedangkan KELS melengkapinya dengan produk elektronik rumah tangga,” katanya.

Menurutnya, KELS hadir menjadi pilihan baru bagi masyarakat Indonesia dalam memenuhi kebutuhan gaya hidup yang modern dan sehat, serta mendukung berbagai kegiatan dari pagi hingga malam dengan mudah dan praktis.

KELS memiliki koleksi lengkap hingga 200 jenis produk yang terbagi dalam empat kategori, yaitu cooking appliances, home appliances, personal care, dan massage tools.

“Koleksi produk cooking appliances dari KELS disediakan untuk memberikan kemudahan saat membuat hidangan favorit seluruh keluarga, mengeksplor hobi memasak, mendukung komitmen menjalankan hidup sehat, hingga menunjang kegiatan bisnis melalui perlengkapan masak modern,” tuturnya.

Sementara itu, koleksi produk home appliances akan membuat aktivitas rumah menjadi lebih mudah dan menyenangkan, seperti dispenser air dengan sistem sensor dan bottom loading, lemari es dual inverter dengan teknologi pendinginan lebih cepat.

Lalu produk personal care juga tersedia untuk membantu menjaga kesehatan melalui koleksi air purifier yang dilengkapi teknologi UV dan ionik untuk proteksi lebih terhadap virus, baik di rumah maupun saat bepergian, serta koleksi face steamer yang dapat digunakan untuk perawatan kulit wajah dan melegakan tenggorokan pada penderita Covid-19.

Untuk menyempurnakan kesegaran tubuh dengan relaksasi di rumah, koleksi massage tools dari KELS akan menghadirkan sensasi pijatan profesional.

KELS juga melengkapi penjualannya dengan berbagai layanan, seperti garansi produk, free delivery, fasilitas pengembalian atau penukaran produk, proteksi perpanjangan garansi melalui electronics protection.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yanita Petriella
Editor : Lili Sunardi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper