Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Punya Uang Lebih untuk Beli Rumah Kedua? Perhatikan 7 Hal Ini!

Anda tertarik memiliki rumah lagi? Bisnis.com telah merangkum 7 tips yang perlu dipikirkan sebelum membeli rumah kedua.
Perumahan di Sentul City./SentulCity.co.id
Perumahan di Sentul City./SentulCity.co.id

Bisnis.com, JAKARTA - Memiliki rumah merupakan impian semua orang. Setelah melunasi rumah pertama, ada kalanya orang ingin membeli rumah kedua.

Hunian kedua biasanya difungsikan sebagai salah satu investasi. Ada juga orang yang ingin memiliki rumah khusus untuk liburan atau tempat tinggal di hari tua.

Anda tertarik memiliki rumah lagi? Bisnis.com telah merangkum 7 tips yang perlu dipikirkan sebelum membeli rumah kedua.

1. Jangan impulsif
Hindari untuk membeli rumah atas dasar iseng atau keinginan belaka. Ketika Anda membeli karena sifat impulsif sedang dominan kemungkinan Anda mendapatkan rumah yang tidak sesuai dengan kebutuhan bahkan tidak sanggup membayar cicilan.

2. Evaluasi kebutuhan jangka panjang
Bersikaplah realistis tentang jenis rumah kedua yang sesuai dengan gaya hidup Anda. Jika Anda mencari rumah untuk hari tua, perhatikan nilai aksesibilitas rumah dan periksa layanan perawatan kesehatan di daerah tersebut.

3. Kenali daerah sebelum membeli
Kenali kondisi daerah tersebut dengan mengunjungi saat musim panas atau hujan. Anda juga bisa berbincang dan penduduk setempat untuk mendapat gambaran yang lebih jelas.

4. Sewa agen real estate lokal
Jika Anda ingin membeli rumah diluar daerah rumah Anda, cobalah cari agen real estate lokal yang dapat membantu Anda untuk mengenal harga pasar.

5. Pilih jenis rumah yang tepat
Pikirkan beberapa jenis rumah yang Anda butuhkan. Jika Anda, ingin menjaga privasi Anda dapat memilih rumah tunggal. Namun jika Anda akan menggunakan rumah sesekali, kondominium merupakan pilihan yang tepat.

6. Hitung biaya tambahan
Jangan lupakan tentang asuransi dan biaya pemeliharaan untuk rumah kedua Anda. Untuk biaya pemeliharaan, ada aturan praktis yang dapat Anda lakukan, yakni dengan menyisihkan 2 persen dari nilai rumah per tahun untuk pemeliharaan dan perbaikan.

7. Sewa rumah untuk penghasilan tambahan
Jika Anda membutuhkan uang ekstra untuk membantu cicilan bulanan, Anda dapat menyewakan rumah kedua. Sebelum mulai menyewa perhatikan aturan yang berlaku. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper