Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI: Inflasi Bulan Ramadan Diprediksi Stabil

Indeks Ekspektasi Harga Umum (IEH) hingga Mei 2021 diperkirakan sebesar 156,9. Posisi ini cenderung stabil dari bulan sebelumnya, yang ditopang oleh perkiraan pasokan yang cukup dan distribusi barang yang lancar.
Pedagang melayani pembeli di pasar Pondok Labu, Jakarta, Kamis (23/4/2020). Bisnis/Arief Hermawan P
Pedagang melayani pembeli di pasar Pondok Labu, Jakarta, Kamis (23/4/2020). Bisnis/Arief Hermawan P

Bisnis.com, JAKARTA - Tekanan inflasi hingga Mei 2021 diperkirakan relatif stabil berdasarkan hasil survei penjualan eceran yang dilakukan Bank Indonesia (BI).

“Responden survei memperkirakan tekanan inflasi pada 3 bulan mendatang [Mei 2021] stabil,” tulis BI dalam laporannya, Senin (12/4/2021).

Indeks Ekspektasi Harga Umum (IEH) hingga Mei 2021 diperkirakan sebesar 156,9. Posisi ini cenderung stabil dari bulan sebelumnya, yang ditopang oleh perkiraan pasokan yang cukup dan distribusi barang yang lancar.

Sementara, responden survei memperkirakan tekanan inflasi pada 6 bulan mendatang atau hingga Agustus 2021 justru mengalami penurunan.

“Indeks ekspektasi Harga Umum 6 bulan yang akan datang sebesar 141,7, lebih rendah dari bulan sebelumnya sebesar 153,5,” jelas BI.

Menurut responden, penurunan tekanan inflasi pada 6 bulan mendatang dikarenakan permintaan yang relatif rendah pasca Idulfitri di tengah distribusi barang yang lancar.

Sejalan dengan itu, responden juga memperkirakan penjualan eceran hingga Mei 2021 akan relatif stabil, sementara hingga Agustus 2021 cenderung menurun.

Indeks Ekspektasi Penjualan (IEP) hingga Mei 2021 tercatat sebesar 150,5 atau relatif stabil dibandingkan bulan sebelum sebesar 150,4.

Relatif stabilnya penjualan diperkirakan karena pembatasan yang dilakukan oleh pemerintah saat Idulfitri sehingga membatasi aktivitas masyarakat

Di sisi lain, IEP hingga Agustus 2021 tercatat sebesar 151,4, lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 154,1. Penurunan ini diperkirakan karena permintaan masyarakat yang cenderung menurun pasca Idulfitri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper