Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sinar Mas Land Pacu Digital Hub di BSD City & Batam

Sinar Mas Land terus mengembangkan digital hub di BSD City (Tangerang Selatan, Banten) dan Batam, Kepulauan Riau. Digital hub di BSD merupakan area seluas 26 hektare yang didedikasikan untuk perusahaan rintisan, komunitas, lembaga pendidikan, serta perusahaan multinasional yang berfokus pada industri digital dan teknologi.
BSD Green Office Park. /bsdcity.com
BSD Green Office Park. /bsdcity.com

Bisnis.com, JAKARTA – Sinar Mas Land terus memperkuat digital hub yang saat ini berada di BSD City dan Batam.

Project Leader Digital Hub Sinar Mas Land Irawan Harahap mengatakan perusahaan terus memperkuat ekosistem digital hub di BSD maupun di Batam.

"Digital hub di Batam ini kerja sama antara Singapura Indonesia. Kami juga akan membangun digital hub di Surabaya, Jawa Timur. Tentu selain perusahaan sektor teknologi, digital hub ini juga industri kreatifnya" ujarnya pada Kamis (18/3/2021).

Dia menuturkan untuk digital hub di BSD, selain Traveloka, di kawasan ini terdapat juga perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam teknologi digital, seperti Amazon Web Services (AWS) Academy yang bergabung pada Maret 2020, Unilever, Grab, dan NTT.

Ada pula institusi pendidikan digital seperti Apple Developer Academy, Binar Academy, Purwadhika Digital Technology School, Techpolitan Digital Industry School, dan Creative Nest. Ekosistem BSD City juga akan diperkaya dengan Monash University sebagai universitas luar negeri pertama di Indonesia pada Oktober 2021.

"Ada 50 perusahaan yang bergabung di digital hub BSD. Termasuk hari ini Traveloka, unicorn pertama bergabung di digital hub BSD. Ini menambah talent untuk ekosistem digital hub ini. Nanti juga ada perusahaan multinasional yang bergabung digital hub di BSD City, tapi kami belum bisa menyebutkan perusahaan apa. Mereka bergabung pada kuartal III atau IV tahun ini. Kami terus melengkapi infrastruktur digital hub di BSD," paparnya.

Digital hub di BSD merupakan area seluas 26 hektare yang didedikasikan untuk perusahaan rintisan, komunitas, lembaga pendidikan, serta perusahaan multinasional yang berfokus pada industri digital dan teknologi.

Seiring dengan perkembangannya, digital hub menjadi rumah bagi pusat pengembangan inovasi bagi beberapa perusahaan global.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper