Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bioskop Dibuka Lagi, Ini Antisipasi Pengelola Pusat Perbelanjaan

Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) mengaku telah mengantisipasi pembukaan kembali gedung bioskop untuk mencegah penularan virus Covid-19.
Gedung Bioskop
Gedung Bioskop

Bisnis.com, JAKARTA - Pengelola pusat perbelanjaan telah menyiapkan sejumlah langkah pencegahan Covid-19 terkait dengan pembukaan kembali gedung bioskop yang dilakukan per hari ini, Senin (12/10/2020).

Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja mengatakan pengelola pusat perbelanjaan bakal mendorong pembelian tiket secara daring sehingga risiko penyebaran virus menjadi lebih kecil karena tidak adanya antrean.

"Seharusnya tidak terjadi antre karena sistem pemberian tiket sudah bisa online. Ya, memang masih ada [pembelian] yang manual, tapi sekarang lebih banyak dan didorong ke arah online," ujar Alphonzus kepada Bisnis.com, Senin (12/10/2020).

Kendatipun terjadi antrean, sambungnya, pengunjung dipastikan mengikuti protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak serta menggunakan masker.

Namun, Alphonzus meyakini tidak terjadi antrean di bioskop-bioskop yang kembali buka. Pasalnya, kata Alphonzus, mayoritas pembeli tiket bioskop saat ini melakukan transaksi secara daring, meskipun masih terdapat penjualan secara luring.

Pembukaan bioskop sendiri menjadi hal penting bagi pusat perbelanjaan untuk dapat kembali mendongkrak pemasukan di sepanjang sisa tahun ini.

Pasalnya, pusat perbelanjaan mengalami pukulan cukup telak selama PSBB Jilid II diberlakukan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta beberapa waktu lalu.

Menurut Ketua Umum Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Alphonzus Widjaja, terdapat sekitar 200.000 karyawan pusat perbelanjaan yang dirumahkan sejak PSBB Jilid II sampai dengan PSBB transisi Jilid II diberlakukan pada Senin (12/10/2020).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rahmad Fauzan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper