1. Reinkarnasi Petral Hadir Lagi di Singapura? Ini Pernyataan Pertamina
PT Pertamina (Persero) kembali membuka kantor pemasaran dan perdagangan produk bahan bakar minyak di Singapura dengan bendera Pertamina International Marketing and Distribution Pte Ltd.
Tidak ingin membuat publik khawatir, PT Pertamina memastikan perusahaan bernama Pertamina International Marketing and Distribution Pte Ltd (PIMD) punya tujuan bisnis berbeda dibandingkan dengan Pertamina Energy Trading Limited (Petral).
Baca selengkapnya di sini.
2. Ombudsman: Hati-Hati Terapkan Sanksi bagi Peserta BPJS Kesehatan
Ombudsman menilai pemerintah perlu berhati-hati saat hendak menerbitkan sanksi terkait kepesertaan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan. Lembaga itu pun menyarankan adanya institutional review terhadap skema pelayanan jaminan sosial.
Anggota Ombudsman Alamsyah Saragih menjelaskan bahwa muncul polemik di masyarakat setelah BPJS Kesehatan menyatakan akan menyiapkan regulasi untuk penerapan sanksi bagi peserta penunggak iuran.
Baca selengkapnya di sini.
3. Perang Dagang: Tak Dilirik Perusahaan China, Indonesia Siap Kejar Ketertinggalan
Indonesia dipandang sebagai satu-satunya negara di kawasan Asean yang gagal memanfaatkan dampak perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan China.
Indonesia dinilai gagal menarik minat perusahaan-perusahaan China untuk merelokasi bisnis mereka yang terseret perang dagang. Alih-alih Indonesia, banyak perusahaan manufaktur China memilih negara lain seperti Vietnam dan Malaysia.
Baca selengkapnya di sini.
4. Mulai Awal Bulan Ini, Ekspor CPO dan Turunannya Bebas Pungutan
Pemerintah resmi mengenakan tarif pungutan sebesar Rp0 atau US$0 atas ekspor kelapa sawit, crude palm oil (CPO), dan produk turunannya.
Pengenaan tarif pungutan Rp0 atau US$0 tersebut mulai berlaku pada tanggal 1 Oktober sampai dengan 31 Desember 2019.
Baca selengkapnya di sini.
5. Disarankan Masuk Kabinet Jokowi, Fahri Hamzah Pilih Jadi Marbot Masjid
Juru Bicara Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak menyarankan Presiden Jokowi untuk memilih Fahri Hamzah menjadi pembantunya di pemerintahan. Namun Fahri lebih memilih jadi marbot masjid.
Saran tersebut disampaikan Dahnil melalui akun twitter pribadinya. Salah satu posisi yang disarankan adalah Kepala Kantor Staf Presiden. Jika Presiden melakukan langkah ini akan memberi nuansa baru dalam pemerintahan.
Baca selengkapnya di sini.