Bisnis.com, JAKARTA — OYO yang baru memasuki industri di sektor perhotelan telah melakukan ekspansi yang cukup pesat hingga semester pertama tahun ini.
OYO sebagai jaringan hotel asal India dan baru melakukan penetrasi di Indonesia pada Oktober 2018, hingga kini telah melakukan kerja sama dengan 720 hotel di Tanah Air, dengan 19.750 kamar yang tersebar di 80 kota.
Berdasarkan data pertumbuhan ekspansi OYO yang diterima Bisnis, Senin (5/8/2019), selama Oktober 2018—Januari 2019, OYO telah melakukan ekspansi sebanyak 160 hotel atau lima kali lipat lebih banyak dibandingkan awal penjajakannya di pasar.
Adapun, pada Januari 2019, OYO tengah bergabung bersama 344 hotel di 16 kota. serta pada April 2019, OYO telah bekerja sama dengan 450 hotel yang telah beroperasi di 52 kota.
Selain itu, pada Juni lalu, OYO melakukan ekspansi kembali dengan melakukan penandatangan kontrak bersama dengan 1.082 hotel yang kini masih dalam proses transformasi. Berikut statistiknya.
Periode | Hotel yang beroperasi | Hotel yang baru bergabung atau dalam proses transformasi | Kota |
Oktober 2018 | 30 | 30 | 3 |
Januari 2019 | 160 | 344 | 16 |
April 2019 | 450 | 530 | 52 |
Juni 2019 | 720 | 1082 | 80 |