Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

India Curigai Indonesia Lakukan Dumping Produk Stainless Steel

India sedang menginisiasi penyelidikan terhadap dugaan praktik dumping produk canai lantaian baja nirkarat (stainless steel) asal Indonesia.
Produk stainless steel PT HK Metals Utama Tbk./ foto hyamn.com
Produk stainless steel PT HK Metals Utama Tbk./ foto hyamn.com

Bisnis.com, JAKARTA — India sedang menginisiasi penyelidikan terhadap dugaan praktik dumping produk canai lantaian baja nirkarat (stainless steel) asal Indonesia.

Akibatnya, ekspor produk tersebut asal Indonesia ke Negeri Bollywood terancam terganggu.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), sepanjang Januari—Mei 2019, nilai ekspor canai lantaian dari baja nirkarat asal Indonesia menuju India mencapai US$31,83 juta.

Nilai tersebut melonjak 285,18% dari periode yang sama pada 2018, yang mencapai US$3,81 juta

Wakil Ketua Umum Asosiasi Industri Besi dan Baja Indonesia (IISIA) Ismail Mandry mengatakan, apabila India menemukan bukti tindakan dumping terhadap produk asal RI tersebut, dan dilanjutkan dengan pengenaan bea masuk antidumping (BMAD), maka laju ekspor komoditas baja nirkarat tersebut akan terganggu.

“Ekspor produk baja nirkarat secara otomatis akan ada gangguan. Namun sayangnya, kami dari IISIA tidak mengetahui secara pasti bagaimana pembentukan harga produk canai lantaian dari baja nirkarat itu, karena perusahaan baja nirkarat yang ada di Indonesia belum bergabung dengan IISIA,” jelasnya kepada Bisnis.com, Selasa (9/7/2019).

Dia melanjutkan, dengan demikian IISIA akan kesulitan untuk membantu melakukan lobi-lobi kepada India untuk membebaskan produk tersebut dari tudingan dumping. Di sisi lain, Ketua Cluster Flat Product IISIA Purwono Widodo mengaku kesulitan untuk menilai apakah produk baja nirkarat asal Indonesia tersebut benar melakukan tindakan dumping ketika mengekspor ke India.

Untuk itu, dia menyerahkan kepada pemerintah terhadap tindakan perlindungan perdagangan yang dilakukan India tersebut. “Sebab, produk canai lantaian baja nirkarat, mayoritas diproduksi oleh perusahaan asing yang investasi di Indonesia, seperti di Kawasan Industri Morowali yang investornya mayoritas berasal dari China, dan di Gresik yakni Jindal Stainless Indonesia yang justru juga berasal dari India,” ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper