Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Generasi Muda Didorong Ambil Peluang Digitalisasi Ekonomi

Peluang ekonomi dalam dunia digital tersebut akan mencapai hingga US$150 miliar hingga 2025.
Ecommerce./alleywatch.com
Ecommerce./alleywatch.com

Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto mengajak anak muda untuk ikut mengambil peluang dalam digitalisasi ekonomi demi kemajuan Indonesia di masa depan. Pasalnya, hingga 2025 peluang ekonomi dalam dunia digital tersebut akan mencapai hingga US$150 miliar.

Airlangga mengatakan bahwa peluang digitalisasi ekonomi Indonesia sudah terbuka lebar dengan adanya empat unicorn di Indonesia. Namun, menurutnya empat unicorn masih terbilang kecil dibandingkan dengan jumlah penduduk Indonesia.

Oleh karena itulah dia berharap agar generasi muda bisa memanfaatkan kesempatan tersebut sebaik mungkin. Apalagi, sambungnya, jumlah generasi milineal di Indonesia sangat besar mencapai 40% dari jumlah penduduk secara keseluruhan. Hal ini berarti merupakan potensi besar yang akan membawa bangsa ke arah digitalisasi ekonomi.

“Bapak Presiden juga sudah memberikan prioritas untuk sumber daya manusia di dalam anggaran 2019 nanti. Jadi anak muda, segera ambil kesempatan ini,” ujanya dalam rilis yang diterima Bisnis, Jumat (21/12/2018).

Airlangga yang juga Ketua Umum Golkar ini menegaskan bahwa dalam menghadapi era revolusi digital 4.0, peluang terciptanya lapangan kerja baru sangat besar. Diperkirakan hingga 2030 kebutuhannya mencapai 17 juta tenaga kerja, terbagi atas 4,5 juta di sektor manufaktur, 12,5 juta di sector service related to manufacture atau turunan manufacture.

“Jadi kalau otomatif ada perbengkelan, kalau komputer tentu ada operator, dan yang lainnya,” ujarnya.

Airlangga mengatakan untuk menghadapi bonus demografi pada kurun 2020–2030 dan era disrupsi Revolusi Industri 4.0, pemerintah sudah menyiapkan strategi khusus. Dalam periode pertama pemerintahan Jokowi-JK, beberapa fondasi sudah disiapkan.

"Saya adalah seorang believer. Kami sudah siapkan fondasi ekonomi. Kalianlah yang akan melanjutkan. Pada 2045 atau saat Indonesia berusia 100 tahun, kita akan menjadi high income country. GDP sebesar US$ 23.199. Pertumbuhan di banyak sektor meningkat pesat. Di sektor pariwisata, akan ada 73 juta turis asing yang datang,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dewi Andriani
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper