Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

3 BUMN Ramai-ramai Bangun Apartemen Terintegrasi Stasiun

Tiga BUMN secara serentak membangun hunian terintegrasi transportasi di tiga stasiun guna mendukung Program Satu Juta Rumah pemerintah pusat. Proyek hunian akan dilakukan di Stasiun Rawa Buntu, Stasiun Jurangmangu, dan Stasiun Cisauk.
Direktur PT Adhi Commuter Properti (ACP) Amrozi Hamidi (kanan), berbincang dengan Direktur Teknik dan Pengembangan Usaha PT Adhi Persada Properti (APP) Pulung Prahasto, di sela-sela konferensi pers di Jakarta, Senin (24/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Direktur PT Adhi Commuter Properti (ACP) Amrozi Hamidi (kanan), berbincang dengan Direktur Teknik dan Pengembangan Usaha PT Adhi Persada Properti (APP) Pulung Prahasto, di sela-sela konferensi pers di Jakarta, Senin (24/9/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, TANGERANG SELATAN--Tiga BUMN secara serentak membangun hunian terintegrasi transportasi di tiga stasiun guna mendukung Program Satu Juta Rumah pemerintah pusat. Proyek hunian akan dilakukan di Stasiun Rawa Buntu, Stasiun Jurangmangu, dan Stasiun Cisauk.

Direktur Utama Perum Perumnas Bambang Triwibowo mengatakan proyek di Stasiun Rawa Buntu Tangerang Selatan dinamakan Mahata Serpong yang berdiri di atas lahan seluas 24.626 m2 dengan total 3.632 unit hunian. Tahap pertana dibangun tiga tower dari total enam tower. 

"Melalui hunian yang menempel pada Stasiun Rawa Buntu, maka akan menambah hunian terjangkau yang bisa diserap oleh masyarakat," kata Bambang dalam Groundbreaking Sinergi BUMN Hunian Terintegrasi Transportasi, Senin (10/12/2018).

Pembangunan Mahata Serpong akan dilakukan akhir tahun ini dan diperkirakan akan selesai pada 2020. Saat ini, perizinan sudah selesai, dan pembelian unit sudah dapat dilakukan.

Sementara itu, PT HK Realtindo anak usaha PT Hutama Karya (Persero), mengembangkan hunian terintegrasi di Stasiun Jurangmangu, Tangerang Selatan. Total unit yang dibangun di Jurangmangu sebanyak 4.510 unit yang terbagi menjadi enam tower.

Di Stasiun Cisauk, Kabupaten Tangerang, pembangunan hunian dilakukan oleh PT Adhi Commuter Properti anak usaha PT Adhi Karya (Persero) Tbk bernama Cisauk Point. Kawasan ini akan dibangun enam tower dengan 2.641 unit hunian.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hendra Wibawa

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper