Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

GNA Luncurkan Kluster Predana di Serpong

PT GNA berencana Luncurkan Kluster Predana The Golden Stone @Serpong
Proyek perumahan/Ilustrasi-Bisnis.com
Proyek perumahan/Ilustrasi-Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – GNA Group merencanakan luncurkan kluster perdana bernama Agate dari proyek teranyar The Golden Stone @Serpong. Proyek dengan investasi Rp200 miliar tersebut berdiri di sebagian lahan 24 hektare di Serpong, Tangerang.

Direktur Utama GNA Group Gregorius Gun Ho mengatakan The Golden Stone dikembangkan sebagai proyek terpadu yang akan mengintegrasikan antara kluster, rumah toko (ruko), dan apartemen. Proyek dengan estimasi pembangunan empat tahun ini akan dibagi menjadi beberapa tahap.

Tahap pertama tiga kluster yang akan merangkum 1.000 unit dengan lahan seluas 10 hektare. Sisa 14 hektare, akan dibangun sejumlah fasilitas penunjang dengan properti ruko dan 18 menara apartemen.

"Kami akan resmi luncurkan pada 18 Februari ini, untuk setiap unit kluster Agate akan dibuka dengan harga Rp890 juta sampai Rp1,9 miliar. Kami akan berikan sejumlah penawasan menarik saat peluncuran nanti," katanya, Kamis (2/2).

Gun Ho menambahkan penawaran menarik tersebut di antaranya subsidi uang tanda jadi dari Rp20 juta menjadi Rp15 juta, dan berbagai hadiah langsung untuk konsumen dengan pembelian unit tertentu.

Kluster Agate menawarkan tiga tipe unit yakni Tipe Amethyst dengan Luas Tanah/Luas Bangunan (LT/LB) 60/60 meter persegi (m2), tipe Aquamarine ukuran 77/82 m2, dan tipe Alexandrite ukuran 120/126 m2.

Gun Ho menuturkan kluster Agate nantinya akan dipenuhi dengan sejumlah fasilitas premium yakni keamanan 24 jam, pusat olahraga, taman bermain anak, dan lainnya.

Menurut Gun Ho, hunian tapak mewah di Serpong saat ini memiliki prospek yang baik, apalagi dengan harga Rp890 juta atau di bawah Rp1 miliar. Konsumen dapat membandingkan dengan apartemen dua kamar tidurdi kawasan Serpong.

“Bisa dibandingkan jika rumah tapak mereka masih memiliki tanah serta lahan parkir pribadi yang lebih nyaman dibandingkan apartemen,” ujarnya.

Saat ini, kata Gun Ho, di Alam Sutera ada sekitar 20 menara apartemen yang sedang dipasarkan. Sedangkan, di Bumi Serpong Damai dipastikan lebih dari angka tersebut. Hal itu sejalan dengan minat masyarakat yang tinggi untuk memiliki hunian di kawasan premium pinggir Jakarta.

Namun, perusahaan juga memiliki hasil riset internal yang menunjukkan 90% masyarakat masih lebih menyukai hunian tapak daripada vertikal. Untuk itu The Golden akan mengakomodir dengan pemasaran 191 unit saja pada tahap pertama.

Perusahaan akan fokus sasar penghuni pertama supaya pada pengembangan tahap selanjutnya kawasan ini sudah mulai hidup.

Sementara itu, GNA Land sebelumnya telah sukses mengembangkan proyek perumahan yakni Cirendeu Park 2, Golden Park 1 & 2 @ Serpong, Bintaro Park, dan Golden City @ Bekasi.

Gun Ho optimis kondisi pasar properti pada 2017 ini akan lebih baik dari tahun lalu. Namun, perusahaan tak akan memasang target yang tinggi mengingat segmen penghuni pertama benar-benar akan diprioritaskan.

"Tahun ini akan baik tetapi belum sebooming 2014 dan 2015 lalu yang pernah luncurkan ratusan unit langsung terjual sampai calon konsumen pulang tidak bawa apa-apa."  


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper