Bisnis.com, JAKARTA-- Kuantitas, kualitas, dan kontinuitas menjadi poin penting dalam penguatan posisi komoditas buah lokal.
Ketua Umum Asosiasi Eksportir Importir buah dan Sayuran Segar Indonesia (Aseibssindo) Khafid Sirotuddin mengatakan terdapat tiga hal penting yang perlu diperhatikan untuk memperkuat komoditas buah dalam negeri.
Hal tersebut memerlukan kolaborasi antara seluruh pemangku kepentingan.
"Kualitas, kuantitas, dan kontinuitas merupakan unsur yang saling berkaitan," kata Khafid kepada Bisnis.com, Senin (5/12).
Terkait kuantitas, Khafid mengatakan hal tersebut guna memenuhi kebutuhan di daerah yang menjadi pasar utama komoditas tersebut. Menurutnya, saat ini jumlah buah yang tersedia baru mencukupi kebutuhan beberapa daerah saja.
"Saat pengiriman dari sentral industri buah ke daerah terjadi penurunan jumlah yang sampai karena adanya kerusakan sangat pengiriman."
Terkait kerusakan saat pengiriman, hal tersebut menurut dia menjadi tantangan tersendiri. Pasalnya, rata-rata pengiriman antar satu titik memakan waktu 7--10 hari.
"Oleh karena itu penting bagi produsen untuk meningkatkan teknologi dengan dukungan dari pemerintah terkait fasilitas di sentral industri buah-buahan," jelas Khafid.