Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jumlah Penumpang Selama Libur Tak Kerek Pendapatan Pengusaha Angkutan Darat

Penaikan jumlah penumpang angkutan Antarkota Antarprovinsi (AKAP) yang mengalami penaikan 10%-20% selama libur panjang tidak ikut mengerek laba pelaku usaha angkutan darat.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, BEKASI - Penaikan jumlah penumpang angkutan Antarkota Antarprovinsi (AKAP) yang mengalami penaikan 10%-20% selama libur panjang tidak ikut mengerek laba pelaku usaha angkutan darat.

Hotman Pane, Ketua Organda Kota Bekasi mengatakan, penaikan jumlah penumpang selama libur panjang sejak Kamis (5/5/2016) hingga Minggu (8/5/2016) terjadi untuk bus AKAP dengan tujuan terbanyak di Pulau Jawa. Hal ini bisa dilihat dari jumlah bus yang beroperasi pada hari libur tersebut yang naik 10%-20% dari biasanya sekitar 500 unit bus.

"Kalau dilihat pada Kamis [5/5/2016] malam itu paling banyak penumpangnya," katanya, Senin (9/5/2016).

Namun demikian, penaikan jumlah penumpang tidak banyak memberikan keuntungan kepada pelaku usaha.

Kondisi ini disebabkan keuntungan yang didapat pada peak season tersebut digunakan untuk menutupi operasional bus pada hari-hari biasa.

"Maka di situlah [saat peak season] mereka menutupi kondisi slow down yang lama [sebelumnya]. Kalau dikalkulasi itu pas-pasan saja," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhamad Hilman
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper