Bisnis.com, BANDUNG--Kalangan peternak unggas di Jawa Barat meminta pemerintah kabupaten/kota di kawasan itu menyediakan silo atau tempat penyimpanan jagung yang diperuntukan sebagai bahan baku pakan.
Sekretaris Perhimpunan Peternak Unggas Indonesia (PPUI) Ashwin Pulungan mengatakan ketersediaan silo diperuntukan menstabilkan harga jagung sebagai bahan baku pakan ternak unggas. Hal ini dilakukan sebagai upaya mengatasi pasokan impor jagung yang disetop pemerintah belum lama ini.
"Kalau silo tidak secepatnya didirikan maka harga pakan bisa naik drastis," ujarnya kepada Bisnis.com di Bandung, Kamis (17/12/2015).
Saat ini, harga pakan jagung sudah mencapai Rp4.500-Rp5.000 per kilogram, bahkan bisa menembus angka Rp7.700-Rp7.800 per kilogram akibat kebijakan penyetopan impor yang dilakukan pemerintah.
"Pakan sekarang cukup mahal itu bisa mencapai Rp7.700-Rp7.800 per kg, karena pemerintah menyetop impor jagung. Jadi pabrikan membuat alasan pasokan jagung berkurang sehingga harga dalam negeri naik," ujarnya.
Dengan begitu, peternak rakyat akan semakin tertekan karena mereka harus mengeluarkan biaya ekstra untuk pembelian pakan jagung yang kontribusinya bisa mencapai 50%.
Oleh karena itu, pada tahun depan pemerintah di kabupaten/kota harus mendirikan silo sebagai upaya menekan harga jagung di dalam negeri.
"Silo itu harus disiapkan pemerintah. Saya sudah berbicara salah satunya ke Dinas Peternakan Kabupaten Bandung agar menyediakan silo bagi petani, karena daerah ini salah satu sebagai penghasil jagung terbesar di Jabar," ujarnya.
Menurutnya, adanya silo maka harga jagung akan tetap terjaga karena ketika produksi melimpah maka bisa disimpan.
Peternak Jabar Minta Perbanyak Silo Penyimpanan Jagung
Kalangan peternak unggas di Jawa Barat meminta pemerintah kabupaten/kota di kawasan itu menyediakan silo atau tempat penyimpanan jagung yang diperuntukan sebagai bahan baku pakan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Adi Ginanjar Maulana
Editor : Rustam Agus
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
35 menit yang lalu
Badan Bank Tanah Siapkan Lahan untuk Pembangunan Hunian MBR di IKN
46 menit yang lalu
Kemendag Catat Nilai Ekspor RI Tembus Rp4.335 Triliun pada 2024
47 menit yang lalu