Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita ekonomi dari dalam dan luar negeri menjadi perhatian pasar pada hari ini, Rabu (21/10/2015).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya yang diterima hari ini, mengatakan berita ekonomi yang menjadi perhatian pasar adalah:
Berita global
- Neraca perdagangan Jepang September 2015 defisitnya turun ke -114.5 miliar yen dari -569,4 miliar yen. (Bloomberg)
- Building Permits AS September 2015 turun ke 1.103.0000 dari 1.161.000. (Bloomberg)
- Housing Starts AS September 2015 turun ke 1.206.000 dari 1.132.000. (Bloomberg)Domestic News
Berita dalam negeri
- Rapat kerja Komisi VI DPR RI menyepakati pagu anggaran Kementerian BUMN sebesar Rp345 miliar. (Kompas)
- PT Perusahaan Listrik Negara siap menurunkan tarif listrik untuk perusahaan padat karya sebesar 30% hingga 40%. Pemberian diskon tarif listrik ini berlaku untuk pemakaian malam hingga menjelang subuh. (Kompas)
- Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengaku belum menerima pengajuan konsorsium BUMN atau perusahaan patungan dalam proyek pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung. (Kompas)