Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan sejumlah berita ekonomi dari dalam dan luar negeri menjadi perhatian pasar pada hari ini, Senin (19/10/2015).
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta, dalam risetnya yang diterima hari ini, mengatakan berita ekonomi yang menjadi perhatian pasar adalah:
Berita global
- U. of Mich. Sentiment AS Oktober 2015 naik ke 92,1 dari 87,2. (Bloomberg)
- Capacity Utilization AS September 2015 turun ke 77,5% dari 77,6%. (Bloomberg)
- Surplus neraca perdagangan Zona Euro Agustus 2015 turun ke 11 miliar euro dari 31,4 miliar euro. (Bloomberg)
- Inflasi Zona Euro September 2015 tetap di -0,1% YoY sementara inflasi inti di 0,9% YoY. (Bloomberg)
Berita domestik
- Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan pemerintah sedang menyiapkan paket kebijakan ekonomi jilid V yang diantaranya membahas deregulasi perizinan di tingkat daerah. (Antara)
- Bank Indonesia mengungkapan, masih ada 320 perusahaan yang belum memenuhi ketentuan lindung nilai. (Kompas)
- Otoritas Jasa Keuangan tengah memproses perubahan aturan laporan bulanan multifinance yang mengharuskan perusahaan merinci tenaga kerja lokal dan asing, pinjaman yang diterima sampai aset derivative untuk lindung nilai. (Kompas).
- Badan Koordinasi Penanaman Modal melakukan penandatanganan nota kesepahaman dengan tiga perusahaan perbankan asal Korea Selatan. (Bisnis Indonesia)