Bisnis.com, BALIKPAPAN—Crown Group, pengembang properti swasta, tengah menjajaki tawaran joint venture pada proyek pembangunan properti di Balikpapan.
“Kami belum fix akan mengiakan, rencananya besok survey ke lokasi yang dimaksud. Kalau oke kami akan ikut berpartisipasi,” tutur CEO Crown Group Iwan Sunito, Rabu (14/10/2015).
Dia belum dapat mengatakan di mana lokasi ataupun gambaran keseluruhan dari proyek pembangunan yang ditawarkan itu. Namun, apabila joint venture memungkinkan untuk dilaksanakan, dia tak mempermasalahkan kondisi ekonomi nasional dan regional yang kini tengah melambat.
Menurutnya, memulai investasi pada saat kondisi ekonomi tengah melemah justru memberikan keuntungan pada pengusaha karena apabila investasi dilakukan pada kondisi yang sebaliknya, justru dapat memberikan resiko yang besar kepada pengusaha.
“Kalau sudah booming justru tinggi resikonya, semua investor pasti akan berlomba-lomba masuk, pada saat itu harga tanah semakin tidak masuk akal. Makanya masuk pada saat kondisi seperti justru waktu terbaik,” tutup Iwan.