Bisnis.com, JAKARTA—Epson, perusahaan di bidang digital imaging merambah industri cetak fashion dan tekstil dengan menghadirkan printer untuk kain dengan sistem dye-sublimasi dan roll-feat.
Epson SureColor SC-F71071 (64-inci) merupakan printer yang menjadi bagian dari strategi global Epson untuk memperluas jajaran printer komersil dan industrial secara agresif yang diperkuat oleh teknologi print head Epson PrecisionCore Thin Film Priezo.
Produk ini mendukung cakupan aplikasi yang luas, termasuk produksi materi berkualitas tinggi termasuk soft signage, pagaian olahraga, apparel, aksesori dan barang promosi lainnya.
General Manager Commercial and Industrial Epson Southeast Asia Shaun See megnatakan tahun lalu, produk ini berkontribusi sebesar 20% dari total penjualan 200 unit sepanjang 2014. Kontribusi terbesar disumbang oleh Epson SureColor SC-F6070 (44-inci) atau sebesar 80%.
“Potensi pasar Indonesia terbesar se-Asean, kami tidak ingin kehilangan kesempatan tersebut. Perkembangan pesat industri fashion dan tekstil menuntut hadirnya teknologi terkini dengan kualitas dan efisiensi biaya,” tuturnya dalam konferensi pers Epson Memasuki Dunia Fashion dan Tekstil, Kamis (23/4).