Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Farpoint Bangun Apartemen di Kuningan Senilai Rp1,5 Triliun

Farpoint mengembangkan dua menarz apartemen di Kuningan Jaksel
Bisnis.com, JAKARTA--Farpoint, anak usaha Gunung Sewu Group mengembangkan dua menara apartemen di kawasan Kuningan Jakarta Selatan. Apartemen bertajuk Verde Apartment 2 menara  ini menelan investasi Rp1,5 triliun.
 
CEO Farpoint Jusup Halimi mengatakan pihaknya tahun ini menyasar segmen residensial di Kuningan. Pasalnya, kawasan kuningan merupakan tempat bercokolnya perkantoran-perkantoran besar dan kantor kedutaan besar luar negeri yang merupakan sasaran empuk pasar residensial.
 
Meski dirubung banyak perkantoran, kawasan Kuningan masih prosepektif dikembangkan residensial, katanya kepada Bisnis, Sabtu (4/4/2015).
 
Menelisik kawasan lainnya yang juga dikelilingi perkantoran seperti TB Simatupang, Jusuf mengungkapkan belum tertarik menyasar kawasan tersebut. Belum ada rencana ke sana [TB Simatupang]. Kami masih fokus di Kuningan.
 
Untuk itu, pihaknya memasarkan Verde Apartment tahap 2 yang terdiri dari dua menara bernama The East dan The West. Sebelumnya, Verde Apartment tahap 1 yang terdiri dari tiga menara yang sudah terjual sekitar 85%.
 
Kami lanjutkan pemasaran pada Menara The East di Verde Apartment tahap 2 dengan harga jual Rp42-45 juta per meter persegi, tuturnya.
 
Pangsa pasar yang disasar adalah warga Jakarta Selatan yang berkantor di Kuningan. Selain itu, perusahaan juga menargetkan warga asing untuk menyewa apartemen dengan kisaran US$2.700 per unit per bulan.
 
Warga asing yang tertarik tidak hanya dari jepang melainkan banyak dari Eropa. Apalagi dari pihak kedutaan luar negeri, ujarnya.
 
Menara The East di Verde Apartment tahap 2 terdiri dari 180 unit. Adapun tipe terkecil mengakomodasi 2 kamar tidur seluas 190 m2. Sementara itu, tipe terbesar adalah tipe penthouse seluas 475 m2 yang ditaksir seharga Rp23 miliar per unit.
 
Selain Verde Apartment di Kuningan, perusahaan juga berencana memasarkan satu menara apartemen di kawasan terpadu The Hundreds, Mega Kuningan. Pengembangan apartemen tersebut merupakan tahap pertama dari The Hundreds yang menelan investasi Rp3,5 triliun itu.
 
Pertama kami akan bangun apartemen kemudian menyusul segmen lainnya seperti menara perkantoran, hotel dan ritel, ujarnya.
 
Ketika dimintai keterangan lebih lanjut, Yusup enggan menjelaskan kapan apartemen di The Hundred mulai dipasarkan dan siapa pengelolanya.
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper