Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

EVAKUASI KORBAN AIRASIA QZ8501: 3 Jenazah Terikat di Kursi Penumpang

Dari sejumlah korban AirAsia QZ 8501 yang berhasil dievakuasi, terdapat tiga jenazah yang saat dievakuasi masih menempel di kursi penumpang.
Ilustrasi-Sejumlah anggota Basarnas mengevakuasi jenazah ke-8 korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501./Antara
Ilustrasi-Sejumlah anggota Basarnas mengevakuasi jenazah ke-8 korban jatuhnya pesawat AirAsia QZ8501./Antara

Bisnis.com, PANGKALAN BUN -- Dari sejumlah korban AirAsia QZ 8501 yang berhasil dievakuasi, terdapat tiga jenazah yang saat dievakuasi masih menempel di kursi penumpang. Ketiga jenazah itu telah diantar ke Bandara Juanda Surabaya.

Direktur Operasional Basarnas SB Supriyadi mengutarakan yang menemukan adalah tim dari Kapal Kadek Lesturi milik Malaysia.

"Jenazah masih menempel dengan kursi. Di kursi itu ada pelampungnya," kata Supriyadi, di sela konperensi pers, Minggu (4/1/2015) malam.

Ketiga jenazah tersebut adalah yang teridentifikasi sementara sebagai jenazah 35, 36, dan 37 dan telah berangkat ke Surabaya sore tadi.

Menurutnya, pada hari kesembilan pasca Pesawat AirAsia QZ8501 hilang kontak, semestinya jenazah sudah tenggelam.

Namun, katanya, karena kursi memiliki pelampung membuat ketiga jenazah ikut mengapung.

Supriyadi mengutarakan jenazah dan kursi tersebut diangkat bersamaan oleh kapal dari Malaysia.

Tetapi, baru tiga jenazah tadi yang diantar ke Lanud Iskandar.

Sementara ketiga kursi tersebut masih berada di kapal USS Sampson milik Amerika Serikat.

Cuaca yang buruk menghambat pengambilan kursi tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper