Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kalender Wisata, Menteri Pariwisata Luncurkan Calendar of Event Banten 2015

Calender of Event Banten 2015 diluncurkan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya sebagai jendela promosi karya budaya dan pariwisata Provinsi Banten bagi para wisatawan.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Calender of Event Banten 2015 diluncurkan oleh Menteri Pariwisata Arief Yahya sebagai jendela promosi karya budaya dan pariwisata Provinsi Banten bagi para wisatawan.

Menpar mengatakan berbagai event yang terorganisir dengan baik akan digelar di Provinsi Banten sebagai wujud dari komitmen Provinsi Banten dalam pengembangan kebudayaan dan kepariwisataan.

"Ini merupakan momentum yang sangat penting dalam rangka pencitraan Indonesia dan khususnya Provinsi Banten di bidang kepariwisataan," kata Menpar, Kamis (11/12).

Selain itu, calender of event tersebut bisa menjadi sebuah landmark sinergi yang kokoh dari seluruh pemangku kepentingan dalam memperkenalkan kebudayaan dan pariwisata Banten serta mendorong terbentuknya citra produk unggulan di pasar baik domestik maupun internasional.

"Banten sebagai salah satu provinsi yang sarat dengan sumber daya pariwisata dan khasanah budaya memiliki peluang besar menjadi destinasi pariwisata unggulan dan favorit bagi wisatawan mancenegara maupun wisatawan domestik," kata Arief.

Menteri menambahkan Banten harus gencar mempromosikan produk-produk pariwisata agar menjadi bagian branding Wonderful Indonesia atau Pesona Indonesia, sehingga terkenal ke seluruh penjuru dunia.

Dengan demikian, cita-cita agar Banten semakin dikenal dan berkembang pada sektor pariwisata dan kebudayaan pun dapat terwujud seiring dengan meningkatnya minat kunjungan wisatawan.

Pada kesempatan yang sama Plt. Gubernur Banten, Rano Karno, mengatakan Banten sebagai salah satu provinsi yang strategis karena memiliki letak geografis berbatasan langsung dengan Ibu Kota Negara serta sebagai pintu gerbang arus lalu lintas Pulau Jawa dan Sumatera.

"Dengan mengkolaborasi keragaman potensi serta pengemasan berbagai event unggulan merupakan strategi promosi inovatif yang akan menciptakan peluang-peluang pengembangan serta mendorong kreativitas budaya di kalangan masyarakat," kata Rano Karno.

Calender of Event 2015 dinilainya sangat signifikan sebagai wadah promosi efektif dan efisien karena mampu menyasar market dan memfasilitasi pasar utama yang variatif, venue yang representatif serta ketepatan pemilihan waktu di akhir tahun yang prospektif baik bagi promosi year end sale juga program sepanjang tahun 2015.

"Jadi tepat apabila dikatakan sebagai promosi low budget high impact, media publication didukung untuk meliput dan mempublikasikan momen ini," katanya.

Menurutnya, industri pariwisata khususnya di Banten sebaiknya mulai memanfaatkan acara ini untuk mengkomunikasikan pesan produk serta penguatan citra brand awareness kepada sasaran pasar.

Menurut data Rencana Induk Pengembangan Pariwisata Daerah (RIPPDA), dari 526 objek dan daya tarik wisata dan baru sekitar 10 persen yang telah dikembangkan di Banten.

BPS dalam Neraca Satelit Pariwisata Daerah 2012, mencatat sekitar 7 juta wisatawan domestik serta 20 ribu wisatawan mancanegara berwisata di Banten.

Adapun event-event pariwisata yang akan dilaksanakan pada 2015 di Banten adalah Festival Film Indonesia 2015; Seba Baduy; Banten Beach Festival; Gebyar Wisata Banten; Banten Beach Festival; Ci Sungsang; Festival Cisadane; Festival Panjang Mulud; Festival Kuliner; Lomba Foto Pariwisata; dan Offroad Adventure.

Rano mengharapkan rangkaian kegiatan itu bisa menjadi perhatian dunia sehingga Banten semakin populer sebagai salah satu destinasi wisata favorit. (Antara)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Editor
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper