Bisnis.com, PADANG—Manajemen Rocky Group yang mengelola Rocky Plaza Hotel di Padang dan Grand Rocky Hotel di Bukittinggi memperluas pasar dengan berencana ekspansi ke Jakarta.
Manajemen hotel asal Sumatra Barat itu menargetkan perusahaan tidak hanya mengelola hotel di daerah, tetapi mulai ekspansi bersaing dengan manajemen besar lainnya.
Yosi Widiotomo, Direksi Rocky Group mengatakan perusahaan tengah melakukan pengkajian serta mencari lokasi di ibukota untuk membangun dan mengenalkan brand Rocky secara nasional.
“Kami masih cari lokasi, mudah-mudahan segera dapat dan bisa bangun brand Rocky di luar Sumbar,” katanya kepada Bisnis.com, Minggu (23/11/2014).
Yosi mengungkapkan dengan adanya brand hotel tersebut di Jakarta, sedikit banyak akan berpengaruh terhadap pengembangan kelompok bisnis mereka untuk jangka panjang.
Dia menyebutkan sudah saatnya manajemen lokal bersaing dengan manajemen besar menggarap sektor itu secara maksimal. Apalagi, industri pariwisata dalam negeri kian tumbuh yang menuntut kreatifitas manajemen lokal.
Meski merencanakan ekspansif, Yosi menyebutkan Rocky Group tidak begitu saja meninggalkan pasar Sumbar. Daerah-daerah wisata utama di Sumbar masih tetap menjadi prioritas pengembangan hotel grup tersebut.
“Kami tetap akan perkuat pengembangan grup di daerah. Karena selain hotel, Rocky juga mengelola Plaza Payakumbuh, tetapi dalam waktu dekat memang belum ada rencana bangun hotel di Sumbar,” jelasnya.