Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Survei Kegiatan Usaha Melambat Kuartal III/2014

Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) selama kuartal III/2014 juga melambat. SKDU, diukur berdasarkan Saldo Bersih Tertimbang, tercatat anjlok lebih dari 10% dibandingkan dengan kuartal sebelumnya. Angka SBT-nya terjungkal ke level 11,25% dari 21,05%.

Bisnis.com, JAKARTA - Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) selama kuartal III/2014 yang diukur berdasarkan Saldo Bersih Tertimbang, tercatat anjlok lebih dari 10% dibandingkan dengan kuartal sebelumnya. Angka SBT-nya terjungkal ke level 11,25% dari 21,05%.

"SKDU itu dinamis, bisa naik bisa turun. Pas kebetulan ada suasana yang agak pesimistis, tapi kalau jangka panjang sih umumnya kita semua masih optimistis," kata Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara, Jumat (10/10/2014).

Kegiatan usaha pada kuartal III/2014 sangat didorong oleh laju permintaan jelang Lebaran. Hampir seluruh sektor meningkat kecuali sektor pertambangan dan penggalian.

Adapun penyumbang tertinggi adalah sektor perdagangan, hotel dan restoran serta sektor keuangan, real estate dan jasa perusahaan.

Otoritas fiskal memperkirakan, baik SKDU dan PMI akan berakselerasi pada triwulan IV/2014. SBT kegiatan usaha diproyeksikan menguat ke level 26,28% dan PMI diperkirakan sebesar 52,54%.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper