Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Proyek Rel Ganda Kroya-Kutoarjo Terkendala Pembangunan Terowongan

Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan mengakui mengalami kendala dalam pembangunan terowongan baru, proyek pengerjaan rel ganda lintas selatan Jawa antara Kroya-Kutoarjo Jawa Tengah
rel ganda/Bisnis.com
rel ganda/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan mengakui mengalami kendala dalam pembangunan terowongan baru, proyek pengerjaan rel ganda lintas selatan Jawa antara Kroya-Kutoarjo Jawa Tengah.

Terowongan yang akan dibangun itu, terletak di dekat Stasiun Ijo yang menghubungkan Kroya dan Kebumen.

Direktur Infrastruktur Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Arief Heriyanto mengatakan saat ini di lokasi itu sudah ada terowongan dan dilengkapi dengan rel tunggal. Selama ini, terowongan itu difungsikan bagi kereta api lintas selatan.

Namun, karena dianggap terlalu berisiko, maka rel tersebut tidak akan difungsikan kembali. Karena, secara teknis jika melakukan pelebaran terowongan sebelum memasang rel dikhawatirkan bisa mengganggu struktur terowongan.

"Karena itu kami mengambil kesimpulan nantinya akan dibangun terowongan baru sepanjang 500 meter di sebelah terowongan lama dan langsung dipasang dua rel. Nantinya terowongan lama tidak akan difungsikan lagi," ujarnya, Senin (10/2/2014).

Pembangunan jalur kereta api lintas Kroya-Kutoarjo sepanjang 76 kilometer merupakan bagian dari pembangunan jalur ganda lintas selatan Jawa. Pengerjaan konstruksi jalur itu akan dilaksanakan pertengahan 2014 dan ditargetkan selesai 2017.

"Untuk pekerjaan fisik belum ditetapkan pelaksana pekerjaa karena masih dalam proses lelang," jelasnya.

Menurutnya jiika pemasangan jalur ganda lintas selatan rampung 2018 maka bisa meningkatkan volume lalu lintas kereta api dari 81 kereta api perhari menjadi 189 setiap hari khususnya untuk kereta api ekonomi dan barang.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper