Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum melelang 7.272 paket pekerjaan senilai Rp42,56 triliun pada tahun anggaran 2014.
Kepala Pusat Pengolahan Data Kementerian Pekerjaan Umum Kemas M. Nur Asikin mengatakan sebelumnya direncanakan sebanyak 12.524 paket pekerjaan dengan nilai Rp64 triliun akan dilelang pada tahun ini.
Namun, guna menekankan efiseinsi dan efektifitas, kementerian memutuskan tidak melakukan pelelangan pada paket-paket pekerjaan kecil.
"Jadi dari pagu anggaran tahun ini Rp84 triliun, hampir setengahnya merupakan paket pekerjaan yang dilelangkan," katanya, Kamis (9/1/2014).
Hingga hari ini, sebanyak 5.891 paket pekerjaan senilai Rp33,9 triliun sedang dalam proses tender atau sudah dilelang, teridri dari 37 paket pekerjaan Sekretariat Jenderal senilai Rp40,64 miliar.
Kemudian, 91 paket pekerjaan Ditjen Penataan Ruang sebesar Rp215,88 miliar, 2.662 paket pekerjaan Ditjen Bina Marga Rp24,74 triliun, dan 936 paket pekerjaan Dirjen Cipta Karya dengan nilai Rp1,5 triliun
Selanjutnya 2.153 paket pekerjaan Ditjen Sumber Daya Air senilai Rp7,45 triliun, 8 paket pekerjaan Badan Penelitian dan Pengembangan sebesar Rp8,5 miliar, dan 4 paket pekerjaan Badan Pembinaan Konstruksi Rp3,2 miliar.