BISNIS.COM, JAKARTA— Ketua Komisi VI DPR RI Airlangga Hartarto menilai kinerja Chatib Basri sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) sudah baik, tapi tidak luar biasa.
Chatib menggantikan Gita Wirjawan sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal sejak 21 Mei 2012. Tepat setahun setelahnya, yakni pada 20 Mei 2013, Chatib ditunjuk oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Menteri Keuangan.
Selama di bawah kepemimpinan Chatib, realisasi penanaman modal pada tahun lalu mencapai Rp313,2 triliun, melampaui target sebesar Rp283,5 triliun. Pertumbuhan realisasi investasi pada 2012 mencapai 24,6%, lebih tinggi dari 2011 yakni 20,5%.
“Kinerja [Chatib] selama setahun terbantu oleh sentimen positif investor terhadap perekonomian Indonesia dan pemulihan ekonomi investor utama Indonesia, seperti Jepang,” kata Airlangga kepada Bisnis pada Senin (20/5/2013).
Adapun kerjasama antara Komisi VI dan BKPM di bawah Chatib, menurut Airlangga, terjalin dengan baik. “Namun, secara kebijakan belum ada hal yang berbeda yang diterapkan Pak Chatib selama memimpin BKPM,” kata Airlangga. (ltc)