BISNIS.COM, JAKARTA—Maskapai Citilink, anak perusahaan PT Garuda Indonesia Tbk, untuk jasa penerbangan berbiaya murah atau LCC, menggelar Citilink Creative Academy di delapan kota besar Tanah Air diawali di Yogyakarta pada
21-23 Maret 2013.
VP Marketing & Communications PT Citilink Indonesia Aristo Kristandyo mengatakan melalui Citilink Creative Academy (CCA), pihaknya memberikan pelatihan penulisan kreatif, fotografi, dan videografi yang bertemakan pariwisata Indonesia.
"CCA ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) perseroan," kata Aristo dalam rilisnya hari ini, Sabtu (23/3/2013).
Dia menjelaskan CCA akan digelar di delapan kota besar yang merupakan destinasi Citilink. Sebagai penyelenggaraan pertama, CCA dilaksanakan di Yogyakarta pada 21-23 Maret 2013.
"Melalui Citilink Creative Academy kami ingin mendorong kreativitas anak bangsa untuk mempopulerkan budaya dan wisata Indonesia melalui karya-karya tulisan, foto, maupun film video. Karya-karya mereka ini dapat dinikmati masyarakat melalui kanal Stories yang terdapat dalam website kami di www.citilink.co.id. Kegiatan ini sekaligus merupakan wujud komitmen kami sebagai maskapai penerbangan Indonesia dalam mempromosikan pariwisata Indonesia," ujar Aristo.
Aristo menjelaskan Citilink membuka pendaftaran CCA seluas-luasnya bagi seluruh masyarakat Indonesia. Citilinkers yang berminat mengikuti CCA dapat mendaftarkan diri melalui akun resmi Facebook Citilink. Dalam setiap pelaksanaanya, CCA menghadirkan dua pembicara untuk memberikan pelatihan.
Dalam CCA Yogyakarta ini, blogger sekaligus traveller Marischka Prudence serta fotografer yang juga videografer Jerry Aurum akan hadir sebagai pembicara.
Setelah mendapatkan pelatihan, peserta CCA akan memiliki kesempatan untuk mengirimkan hasil karya sebanyak-banyaknya yang selanjutnya akan diseleksi untuk memilih pemenang dari masing-masing kota. Para pemenang dari masing-masing kota ini kemudian akan diseleksi kembali untuk memilih pemenang nasional. Pemenang CCA nasional akan mendapatkan kesempatan untuk terbang bersama Citilink.
Citilink kini melayani penerbangan dengan sistem dari kota ke kota menggunakan model usaha pesawat berbiaya murah. Berbasis di Jakarta dan Surabaya, pada Januari 2013 Citilink melayani 114 frekuensi harian dari Jakarta dan Surabaya ke Batam, Banjarmasin, Bandung, Denpasar, Balikpapan, Solo, Yogyakarta, Medan, Palembang, Padang, Ujung Pandang, Pekanbaru, dan Lombok.