JAKARTA: Accor, perusahaan jaringan hotel Asia Pasifik dan Thailand yang berbasis di Paris, membuka hotel Pullman Jakarta Central Park yang merupakan hotel Pullman kedua yang dibuka pada tahun ini.Gerard Guillouet, Vice President Accor Malaysia, Indonesia, Singapore mengatakan Pullman merupakan brand hotel upscale Accor yang menargetkan pelancong bisnis dan lokasinya di Jakarta ini sejalan dengan visi brand Pullman untuk berkembang di kota-kota besar.“Pembukaan Pullman Jakarta Central Park sangat penting bagi kami karena brand Pullman adalah inti dari portofolio brand upscale Accor sekaligus brand yang tumbuh paling cepat di Asia Pasifik. Pullman Jakarta Central Park adalah hotel Pullman kedua yang dibuka tahun ini di Indonesia menyusul kesuksesan peluncuran hotel Pullman di Bali pada bulan Februari,” kata Gerard, akhir pekan lalu.Menurut Accor Asia Pacific Business Traveller Research 2011 yang melakukan survei terhadap lebih dari 10.000 responden yang melakukan perjalanan bisnis di semester pertama 2011, Jakarta dan Bali adalah dua tujuan di Indonesia yang paling sering dikunjungi para pelancong bisnis dari Asia Pasifik dengan 73% dan 32% responden yang berkunjung untuk perjalanan bisnis.Untuk perjalanan bisnis domestik, hampir tiga perempat dari perjalanan bisnis di dalam negeri bertujuan ke Jakarta.Gerard menuturkan hingga saat ini Accor telah membuka 5 hotel di Indonesia yakni Pullman Bali Legian, Novotel Bangka Golf and Convention Centre, Ibis Bali Denpasar, ibis Yogyakarta dan Mercure Bali Kuta Harvestland.Fabrice Mini, General Manager Pullman Jakarta Central Park mengatakan hotel tersebut merupakan kesempatan yang diambilnya menyusul Jakarta sebagai pasar potensial menurut Accor Asia Pacific Business Traveller Research 2011.“Pullman Central Park terletak di superblok Podomoro City, 25 menit dari Bandara Soekarno-Hatta dan hotel ini terintegrasi dengan pusat perbelanjaan Central Park serta dengan akses yang mudah dari Sudirman Central Business District,” kata Fabrice, akhir pekan lalu.Fabrice menuturkan pihaknya membidik 35% bagi pelancong bisnis dan wisatawan internasional, sisanya bagi pebisnis dan wisatawan domestik. Menurutnya Pullman Jakarta Central Park adalah satu-satunya upscale hotel di Jakarta Barat.Gerard menambahkan pada akhir tahun 2011, jaringan hotel Pullman meliputi 70 hotel di Eropa, Afrika, Timur Tengah, Asia Pasifik dan Amerika Latin dan ditargetkan akan berkembang hingga lebih dari 150 hotel di seluruh dunia. (Bsi)
Accor buka Pullman Jakarta Central Park
JAKARTA: Accor, perusahaan jaringan hotel Asia Pasifik dan Thailand yang berbasis di Paris, membuka hotel Pullman Jakarta Central Park yang merupakan hotel Pullman kedua yang dibuka pada tahun ini.Gerard Guillouet, Vice President Accor Malaysia, Indonesia,
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Deriz Syarief
Editor : Puput Jumantirawan
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
6 jam yang lalu