Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Iduladha, 530.979 Tiket KAI Terjual

Sebanyak 530.979 tiket kereta pada periode libur panjang atau long weekend Iduladha 2024 telah terjual.
Perjalanan dengan kereta api. / dok. pegipegi
Perjalanan dengan kereta api. / dok. pegipegi

Bisnis.com, JAKARTA — PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatatkan penjualan 530.979 tiket kereta atau rata-rata 106.196 tiket per hari pada periode long weekend Hari Raya Iduladha, yakni sejak Jumat (14/6/2024) hingga Selasa (18/5/2024).

VP Public Relations KAI Joni Martinus  memprediksikan angka penjualan tiket ini masih akan terus bergerak seiring mendekati masa libur panjang akhir pekan atau long weekend

KAI berharap masyarakat yang telah merencanakan bepergian pada periode long weekend libur Hari Raya Iduladha dan belum memiliki tiket dapat segera untuk membelinya baik melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, ataupun chanel lainnya yang bekerja sama dengan KAI.

"Berdasarkan pantauan KAI pada Kamis [13/6/2024], total tiket kereta api yang terjual pada periode long weekend Hari Raya Iduladha yakni sejak Jumat [14/6/2024] hingga Selasa [18/5/2024] yaitu sebanyak 530.979 tiket atau rata-rata 106.196 tiket per hari," ujarnya melalui keterangan resmi, Kamis (13/6/2024).

Joni pun menyarankan apabila tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal dan rute alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi Access by KAI yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan. 

Guna mengantisipasi lonjakan pelanggan pada libur Hari Raya Iduladha tersebut, KAI akan mengoperasikan 24 KA tambahan ke berbagai relasi di Pulau Jawa. Sejauh ini rute favorit masyarakat pada periode long weekend adalah Jakarta—Surabaya pp, Jakarta—Solo pp, Jakarta—Malang pp, Yogyakarta—Banyuwangi pp, Blitar—Bandung pp, dan relasi lainnya. 

Joni menambahkan, saat periode long weekend terdapat peningkatan frekuensi KA dan kendaraan bermotor. Oleh sebab itu, KAI mengimbau kepada masyarakat untuk waspada saat akan melewati perlintasan sebidang. 

"KAI mengimbau masyarakat untuk berhati-hati saat akan melintasi perlintasan sebidang jalan raya dengan jalur kereta api. Pastikan jalur yang akan dilalui sudah aman, tengok kanan-kiri, serta patuhi rambu-rambu yang ada," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper