Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mulai melelang proyek bangunan gedung dan kawasan perkantoran Kementerian Pertahanan (Kemhan) di Ibu Kota Nusantara (IKN).
Mengutip informasi dari laman Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Kementerian PUPR, nilai pagu konstruksi pembangunan kantor Kemhan yang kini masih di bawah pimpinan Prabowo Subianto itu sebesar Rp1,7 triliun.
Adapun, dana pembangunan proyek kantor Kemhan di IKN itu bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2024.
Nantinya, kantor Kemhan akan dibangun di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN dengan total luas lahan mencapai 4,36 hektare.
Ruang lingkup konstruksi area gedung Kementerian Pertahanan di IKN ini terdiri dari pembangunan bangunan gedung utama Kemhan, pembangunan Gedung A, pembangunan Gedung C dan pembangunan gedung pusat data internal.
Selanjutnya, mencakup juga pembangunan bangunan penunjang, gedung bangunan utilitas serta pekerjaan penataan kawasan tahap I.
Baca Juga
Secara keseluruhan, akumulasi luas bangunan pada proyek pembangunan tahap I yang mencakup 7 proyek konstruksi itu mencapai 53.893 meter persegi (m2).
Adapun, saat ini lelang tersebut tengah memasuki tahap pengumuman prakualifikasi. Sedangkan proses pengumuman pemenang tender akan dilakukan pada 14 Juni 2024. Hingga Kamis (18/4/2024) pukul 10.34 WIB, total peserta lelang yang telah terdaftar mencapai 31 peserta.