Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lion Air Milik Konglomerat Rusdi Kirana Jadi Maskapai Tersibuk Se-Asean

OAG Aviation menobatkan Lion Air milik Rusdi Kirana menjadi maskapai tersibuk se-Asean pada periode September 2023.
Pesawat Lion Air jenis Air Bus A330-900 neo le[pas landas dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (28/11/2022). Bisnis/Paulus Tandi Bone
Pesawat Lion Air jenis Air Bus A330-900 neo le[pas landas dari Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (28/11/2022). Bisnis/Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, JAKARTA – Maskapai penerbangan milik Rusdi Kirana, Lion Air, menjadi maskapai tersibuk di wilayah Asia Tenggara sepanjang periode September 2023.

Mengutip laporan dari OAG Aviation yang diakses pada Jumat (22/9/2023) maskapai asal Indonesia ini tercatat memiliki volume penumpang sebanyak 2,97 juta kursi yang terisi. Jumlah tersebut tidak banyak berubah dibandingkan dengan perolehan pada Agustus 2023 lalu sekitar 3 juta kursi.

Menyusul di belakangnya adalah maskapai AirAsia dengan jumlah 2,31 juta kursi terisi. Selanjutnya, maskapai Vietnam Airlines tercatat mengangkut 2,07 juta penumpang sepanjang September 2023.

Selain Lion Air, terdapat 2 maskapai asal Indonesia yang berhasil menempati posisi 10 besar sebagai maskapai tersibuk. Pada posisi kelima, Batik Air mencatatkan sebanyak 1,77 juta kursi terisi. 

Kemudian, entitas anak PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Citilink, berada di peringkat ke 10 dengan jumlah 1,27 juta kursi terisi.

Sementara itu, total kapasitas penumpang pesawat di Asia Tenggara secara keseluruhan per September 2023 sebanyak 34,9 juta kursi. Catatan ini lebih rendah 17 persen dibandingkan dengan jumlah kapasitas sebelum pandemi, tepatnya pada September 2019.

Meski demikian, perolehan ini terpantau naik 15 persen secara year on year (yoy) dibandingkan September 2022.

Dari jumlah tersebut, 59 persen di antaranya merupakan penumpang penerbangan domestik. Sementara, 41 persen sisanya merupakan penumpang penerbangan internasional.

Indonesia masih menjadi negara dengan kapasitas penumpang pesawat terbesar di kawasan Asia Tenggara dengan total 10,46 juta kursi per September 2023. Catatan tersebut menandakan tingkat pemulihan (recovery rate) sebesar 83 persen dibandingkan dengan masa sebelum pandemi pada September 2019.

Menyusul di belakang Indonesia adalah Thailand dengan total kapasitas 5,93 juta kursi, kemudian Vietnam dengan 5,47 juta kursi, Malaysia sebanyak 4,75 juta kursi, dan Filipina sebanyak 4,2 juta kursi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper