Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perusahaan China Siap Investasi Rp30 Miliar di IKN, Ini Proyek yang Diincar

Sejumlah perusahaan China berkomitmen untuk investasi di Indonesia, salah satunya di proyek pembangunan IKN.
Presiden Jokowi di Menara Pandang, kawasan IKN, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (23/2/2023) - Humas Setkab/Agung.
Presiden Jokowi di Menara Pandang, kawasan IKN, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (23/2/2023) - Humas Setkab/Agung.

Bisnis.com, JAKARTA - Subsidiari China-Asean Information Harbor, PT CAIH Infotech Indonesia mencatat sejumlah investasi yang akan masuk dari China ke Indonesia, salah satunya di Ibu Kota Nusantara (IKN). 

Direktur Utama PT CAIH Infotech Indonesia, Loretta Thamrin, mengatakan mengatakan ada 3 proyek dari China yang akan masuk di Indonesia dalam waktu dekat.

Salah satu proyek yang rencananya bakal digarap China di IKN ialah sistem transportasi dengan nilai investasi US$2 juta atau hampir Rp30 miliar.

"Ada satu lagi Intelegence Transportion System (ITS) itu rencana untuk ke IKN senilai US$2 juta," kata Loretta di Shangri-La, Jakarta, Rabu (24/5/2023). 

Adapun, komitmen investasi tersebut datang dari perusahaan China Hisense International, produsen alat dan elektronik utama multinasional Tiongkok yang berkantor pusat di Qingdao, Provinsi Shandong, Tiongkok.

"Tapi ini masih dalam proses karena kan masih ada tahap-tahapnya makanya kita ada KIKT [Kadin Indonesia Komite Tiongkok] yang bantu untuk masuk ke sisi undang-undang perizinan karena dari Tiongkok sangat melirik Indonesia cuma mereka harus clear secara registrasinya," ujarnya. 

Kemudian, proyek selanjutnya di bidang bioteknologi dengan nilai mencapai CN¥2 miliar atau setara dengan Rp4,3 triliun. Adapun, kesepakatan investasi di sektor tersebut merupakan satu dari sejumlah investasi lain yang akan masuk. 

"Menteri Perindustrian Agus Gumiwang beliau akan menjadi saksi Leo-King Environment Group dengan PT Adhi Industri untuk proyek Biological Technology Material Industrial Park and Digital Waste Incineration Power Plant senilai Rp4,3 triliun ini merupakan investasi dari Tiongkok ke Indonesia," terangnya. 

Dalam catatannya, Leo-King Group berencana menginvestasikan Rp4,3 triliun di Indonesia untuk membangun kawasan industri material teknologi biologi intelektual baru yang memanfaatkan sumber daya minyak kelapa sawit secara mendalam dan pembangkit listrik insinerasi limbah digital.

Kawasan tersebut akan memiliki kapasitas produksi sebesar bio 200.000 ton/tahun -enzimatik - diesel proyek, proyek surfaktan 50.000 ton/tahun menggunakan bahan baku biodiesel.

Kemudian, proyek PHA 10.000 ton/tahun menggunakan bahan baku minyak sawit dan singkong dan Pembangkit listrik insinerasi sampah digital. 

"Proyek lain ada itu memang banyak seperit MoU untuk kerjasama contohnya salah satu investasi pembangunan pusat teknologi dan pendidikan herbal Indoneisa dan Tiongkok yang akan diadakan rencana di Lembang," jelasnya.

Menurut catatannya, investasi tersebut datang dari China General Technology Group (GENETEC) yang akan mendirikan Pusat Transfer Teknologi Nasional Hainan. Perusahaan tersebut merupakan yang terbesar di negara tersebut, China Medicine adalah anak perusahaannya. 

Ada lebih dari 300 rumah sakit industri yang memiliki kemampuan menyerap obat yang kuat. Saat ini, di Pusat Hainan mereka beroperasi, sektor medis dan kesehatan adalah proyek utama mereka.

Rencana tersebut akan resmi disepakati dan penandatanganan MoU dalam agenda "Indonesia-China Smart City Technology and Investment Expo 2023" di Jakarta pada 24-26 Mei 2023. 

Adapun, agenda ini diadakan oleh Asosiasi Indonesia Tionghoa (INTI) dan China-ASEAN Information Harbour Co., Ltd., (PT CAIH Infotech Indonesia) dengan dukungan penuh dari Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper