Bisnis.com, SOLO - Pembelian promo Imlek tiket kereta api masih berlaku hingga akhir Januari 2023.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan promo pembelian tiket kereta api mulai dari 20-31 Januari 2023 untuk keberangkatan 21 Januari-7 Februari 2023.
Tiket yang dijual miliki harga Rp100 ribu untuk kelas ekonomi. Sedangkan kelas binis dan eksekutif masing-masing dijual dengan harga Rp150 ribu dan Rp200 ribu.
Kahumas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, total tiket promo yang disediakan sebanyak 18.576 tiket melalui operasional 38 KA dengan berbagai relasi.
Dari 38 kereta api tersebut, 27 di antaranya adalah keberangkatan dari area daerah operasi (Daop) 1 Jakarta yakni Stasiun Pasar Senen dan Stasiun Gambir.
Pembelian tiket bisa dilakukan melalui KAI Access, selama tiket promosi masih tersedia. Pembeli yang ingin membatalkan atau merubah perjalanan dapat dilakukan melalui KAI Access dengan aturan yang berlaku.
Baca Juga
Seorang netizen di media sosial Twitter kemudian mempertanyakan tiket promonya yang kemudian berubah harga, setelah mengalami perubahan jadwal.
"@KAI121 prosedur perubahan jadwal tiket promo sesuai harga normal ya min? kemarin dapet promo 100k, ke stasiun untuk perubahan jadwal kena 250k, mohon penjelasannya ya min padahal berdasarkan syarat dan ketentuan hanya dikenakan biaya 25%," tulis akun Twitter @rotunggu.
KAI pun menjawab bahwa melakukan perubahan jadwal kereta api tetap dikenakan biaya administrasi. Hal tersebut sudah menjadi ketentuan perusahaan dari awal.
"Selamat pagi Kak. Perubahan tiket tetap dikenakan bea administrasi sebesar 25% sesuai ketentuan yang berlaku. Guna pengecekan, bisa diinfokan kode booking tiketnya via DM ya,"
Tiket promo miliki harga normal
Netizen lain pun menanyakan perihal harga tiket yang memiliki harga normal, meski masih dalam periode promo.
"@KAI121 cara pake promo ginian gimana ya? kok masih kena harga normal meskipun sudah mengikuti syarat ketentuan berlaku," tanya salah satu akun Twitter.
PT KAI mengatakan, tiket promo yang sudah habis tidak dapat dipesan dan tidak dimunculkan lagi dalam aplikasi KAI Access.
Pembelian tiket promo Imlek pun bisa dilakukan apabila kuota masih tersedia.
"Selamat pagi dan mohon maaf Kak. Pemesanan tiket KA pada program Tarif Promo New Year Deals Tahun 2023 bisa dilakukan selama kuota masih tersedia," jawab akun Twitter resmi PT KAI pada Sabtu (21/1/2023).