Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Elon Musk Akan Hadir di B20 Summit, Kadin Berharap Peluang Investasi

CEO Tesla Inc. Elon Musk akan hadir dalam Forum B20 Summit Indonesia 2022 di Bali. Kehadirannya diharapkan mendatangkan peluang investasi di Indonesia.
Elon Musk/Bloomberg
Elon Musk/Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid menyampaikan bahwa kehadiran Elon Musk dalam B20 Summit 2022 di Bali pada 13-14 November 2022 mendatang akan membuka kembali peluang investasi dari orang terkaya di dunia tersebut.

Kabar investasi Tesla di Indonesia hingga saat ini masih belum jelas, Arsjad melihat justru akan ada potensi investasi lainnya dari Elon Musk yang bakal masuk ke dalam negeri. 

“Kalau belum tahu belum sayang. Kalau sudah bertemu orang Indonesia harapannya Elon Musk akan melakukan investasi. Uangnya [Elon Musk] banyak, dengan demikian bukan menggunakan Tesla-nya untuk investasi, mungkin secara pribadi atau SpaceX,” jelas Arsjad dalam Konferensi Pers B20 Summit di Menara Kadin, Jakarta, Jumat (4/11/2022).

Arsjad berharap dengan kehadiran Elon Musk yang melihat secara langsung kondisi Indonesia dan orang-orangnya, akan memantapkan pemilik Tesla itu untuk menanam investasi. Kabarnya pun Elon Musk akan menjadi pembicara terkait inovasi dalam B20 Summit 2022.

Adapun, Forum Business 20 (B20) Summit yang menjadi bagian dari Presidensi G20, memiliki tujuan untuk membahas rekomendasi kebijakan B20 Indonesia 2022 dan berbagai program lainnya yang diharapkan bisa berdampak positif pada lingkungan bisnis secara global.

Pada kesempatan yang sama, Chair of B20 Indonesia Shinta W. Kamdani mengatakan, sejak mengawali rangkaian B20 Summit telah dihasilkan 25 rekomendasi kebijakan dan 68 rekomendasi aksi.

Lebih lanjut, Shinta menyampaikan dalam B20 Summit di Bali pada 13-14 November 2022, akan dihadiri setidaknya 2.000 delegasi dari 69 negara, tidak terbatas pada negara G20 saja. Selain itu, akan ada 96 pembicara dari 30 negara yang dilibatkan

“Dari sektor bisnis global diantara Elon Musk [CEO Tesla Inc], Daniel Zhang [Chairman of Alibaba], dan Alan Jope [CEO Unilever]. Selain itu Tony Blair eks Perdana Menteri Inggris, Mari Elka Pangestu Managing Director World Bank, hingga Klaus Schwab, Founder and Executive Chairman of World Economic Forum juga dijadwalkan akan hadir,” jelasnya.

Selain itu, CEO dari Hyundai dan CEO pabrik baterai terbesar di dunia, yakni Contemporary Amperex Technology Co., Limited (CATL) juga dikabarkan akan hadir dalam B20 Summit. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper